Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Nadeo Argawinata sebut punggawa timnas Indonesia diperbolehkan untuk puasa.
Timnas Indonesia akan kembali menantang Burundi dalam tajuk FIFA Matchday pada Selasa (28/3).
Laga itu menurut jadwal akan kembali digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.
Menurut Nadeo, Shin Tae-yong dan tim pelatih tak mempermasalahkan para pemain untuk menjalankan ibadah puasa.
"Para pemain muslim lebih dibebaskan sih, ada yang puasa, ada yang enggak juga," kata Nadeo.
"Tapi ya emang bener sih dari pelatih mewajibkan untuk puasa, pelatih membebaskan pemain untuk puasa atau enggak."
Kendati diizinkan untuk berpuasa, Nadeo menyebut Shin Tae-yong tetap berharap punggawa timnas Indonesia memberi penampilan terbaik mereka.
Baca Juga: Jordi Amat Bicara soal Kualitas Saido Berahino hingga Minta Timnas Indonesia Tak Lengah
"Jadi yang mau puasa, silakan, kalau enggak juga silakan, yang penting di lapangan menampilkan maksimal," kata kiper Bali United itu.
Di sisi lain, kiper berusia 26 tahun itu menyebut tak ada perbedaan menjalani latihan saat puasa ataupun tidak.