Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Spain Masters 2023 - Sempurna, Indonesia Punya 4 Amunisi Tambahan di Babak Pertama

By Agung Kurniawan - Selasa, 28 Maret 2023 | 19:52 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Christian Adinata melangkah ke babak utama Spain Masters 2023, Selasa (28/3/2023) (TOMMY NICOLAS/BOLASPORTCOM)

BOLASPORT.COM - Tim Indonesia mendapatkan tambahan amunisi usai empat wakilnya tampil gemilang pada babak kualifikasi Spain Masters 2023.

Empat wakil Tim Merah-putih dari empat nomor tanding berbeda harus mengawali perjuangan pada ajang Spain Masters 2023 dari babak kualifikasi.

Meski demikian, mereka tampil di mana keempat amunisi tim Garuda tersebut berhasil meraih tiket menuju babak utama turnamen level super 300 ini.

Christian Adinata dari nomor tunggal putra menjadi pembuka jalan dengan bersua wakil Jerman Kai Schaefer, Selasa (28/3/2023).

Pemain berusia 21 tahun tersebut menang dua gim langsung untuk kembali tampil pada laga kedua kualifikasi Spain Masters 2023.

Adinata sejatinya harus menghadapi wakil Republik Ceska Jan Louda pada putaran kedua babak kualifikasi.

Akan tetapi, Adinata dan Louda sama-sama melangkah menuju babak utama Spain Masters 2023.

Louda mendapatkan promosi dan menantang wakil India Sai Praneeth B pada babak utama Spain Masters 2023.

Sedangkan Adinata dijadwalkan menghadapi wakil Malaysia Cheam June Wei di Centro Deportivo Municipal Gallur, Madrid, Spanyol esok hari, Rabu (29/3/2023).

Keuntungan juga didapat Adnan Maulana/Nita Violina Marwah yang turun pada nomor ganda campuran.

Adnan/Nita mendapatkan keuntungan setelah sang lawan Kenneth Zhe Hooi Choo/Gronya Somerville juga retired.

Tiket babak utama juga didapat nomor ganda putri melalui Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose.

Baca Juga: Hasil Spain Masters 2023 - Walau Cedera, Amri/Winny Libas Wakil India

Pasangan peringkat ke-55 dunia itu tampil trengginas guna menumbangkan wakil Taiwan Hsu Yin-Hui/Lee Chih Chen.

Meilysa/Rachel akan kembali tampil pada babak pertama hari ini juga dengan berjumpa pasangan Amerika Serikat Francesca Corbett/Allison Lee.

Wakil tim Garuda terakhir yang meraih satu slot tempat di babak utama adalah Amri Syahnawi/Winny Oktavina Kandow.

Ganda campuran yang menduduki ranking ke-49 dunia itu harus berjibaku selama 51 menit menghadapi Rohan Kapoor/Sikki Reddy dari India.

Kemenangan pun didapat Amri/Winny usai menjalani laga ketat tiga gim.

Baca Juga: Hasil Spain Masters 2023 - Rachel/Trias Lolos Babak Utama Lewat Kemenangan Telak

Berikut hasil para wakil Indonesia pada babak kualifikasi Spain Masters 2023

MS - Christian Adinata vs Kai Schaefer (Jerman) 21-15, 21-15

XD - Adnan Maulana/Nita Violina Marwah vs Kenneth Zhe Hooi Choo/Gronya Somerville (Australia)*

WD - Hsu Yin-Hui/Lee Chih Chen (Taiwan) vs Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose 11-21, 15-21

XD - Amri Syahnawi/Winny Oktavina Kandow vs Rohan Kapoor/Sikki Reddy (India) 21-12, 20-22, 21-19

*) retired

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P