Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana berhasil melaju ke babak 16 besar Spain Masters 2023 usai singkirkan andalan Thailand.
Fikri/Bagas memetik kemenangan atas Supak Jomkoh/Kittinupong Kedren melalui pertarungan tiga gim, Selasa (28/3/2023).
Berlaga di Centro Deportivo Municipal Gallur, Madrid, Spanyol, ganda putra unggulan kelima itu menang dengan skor 21-13, 18-21, 21-15.
Jalannya pertandingan
Fikri/Bagas sangat mendominasi pertandingan sejak awal gim pertama dimulai.
Mereka unggul cepat lewat reli pendek dari drive-drive cepat yang berhasil membuahkan poin.
Sementara wakil Thailand terus menerus banyak membuat kesalahan dan sulit mengimbangi permainan Fikri/Bagas.
Kemana pun arah pukulan lawan, Fikri/Bagas selalu mampu memotong dan menyerang lebih intens hingga unggul 11-3.
Setelah interval, lawan sempat mulai sedikit memperlambat tempo.
Fikri/Bagas agak kehilangan ritme dan mulai membuat kesalahan sendiri.
Baca Juga: Hasil Spain Masters 2023 - Kalah dari Pasangan Thailand, Ribka/Lanny Tersingkir Lebih Awal
Beruntung situasi ini tak lama terjadi setelah juara All England 2022 itu kembali dalam pola permainan mereka.
Drive silang dan bermain no lob membuat mereka sukses mengunci kemenangan gim pertama, 21-13.
Fikri/Bagas sebenarnya tetap menjaga momentum pada gim kedua.
Sedangkan wakil Thailand justru banyak memberikan bola-bola tanggung yang sering disergap Fikri di depan net dengan mudah.
Namun lawan pun mulai menerapkan no lob dan membuat Fikri/Bagas yang terpaksa membuka pertahanan. Kedudukan menjadi lebih sengit 6-6.
Beberapa kesalahan sendiri dari Bagas membuat pasangan Indonesia tertinggal 6-9. Sempat menyamakan kedudukan mulai 13 sama, Fikri/Bagas masih terus tertinggal hingga kesalahan sendiri justru banyak dilakukan di poin kritis, yang menyebabkan mereka akhirnya kehilangan gim kedua dan harus melakoni rubber game.
Pada gim ketiga, Fikri/Bagas berupaya mencari momentum mereka lagi. Taktik no lob dan memegang kendali area depan net berhasil sampai unggul di interval 11-9.
Setelah break interval dan perpindahan lapangan, Fikri/Bagas hampir goyah saat lawan memangkas jarak hingga 13-14.
Baca Juga: Hasil Spain Masters 2023 - Walau Cedera, Amri/Winny Libas Wakil India
Namun akhirnya mereka berhasil mempertahankan fokus dan momentum hingga kembali menjauhkan jarak sampai mengunci kemenangan 21-15.
Hasil tersebut tak cuma membuat Fikri/Bagas lolos babak 16 besar Spain Masters 2023.
Tetapi juga mempertahankan rekor tak terkalahkan setiap kali jumpa Jomkoh/Kedren.
Ini adalah kemenangan ketiga mereka atas ganda putra terbaik Thailand itu dalam tiga kali pertemuan.
Pada babak kedua Spain Masters 2023, Fikri/Bagas sudah ditunggu lawan asal Taiwan, Lee Fang-Chih/Lee Fang-Jen.