Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-20 Indonesia Masih Ada Peluang Bermain di Piala Dunia U-20 2023

By Sasongko Dwi Saputro - Kamis, 30 Maret 2023 | 16:20 WIB
Wakil Ketua Umim PSSI 1, Zainudin Amali, saat ditemui awak media di GBK Arena, Senayan, Jakarta, Jumat (17/3/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Wakil Ketua Umum I PSSI Zainudin Amali masih berharp timnas U-20 Indonesia masih bisa berlaga di Piala Dunia U-20 meski Indonesia sudah dicoret menjadi tuan rumah.

Harapan itu diungkapkan karena Amali menilai peserta Piala Dunia U-20 sudah lengkap 24 tim.

Indonesia masuk dalam daftar peserta Piala Dunia U-20 2023.

Timnas U-20 Indonesia masuk sebagai daftar peserta Piala Dunia U-20 2023 berstatus sebagai Piala Dunia U-20 2023.

"Saya bukan menjanjikan, saya sampaikan masa depan mereka masih panjang," ujar Zainudin Amali saat berbincang dengan pemain timnas U-20 Indonesia, Kamis (30/3/2023).

"Yang tedekat ini kan Piala Dunia U-20."

"Tempatnya kita belum tahu, harapan kita Indonesia tetap jadi peserta,"

"Peserta kan sudah lengkap, sudah 24."

Baca Juga: Piala Dunia U-20 Batal di Indonesia, PSSI Bicara soal Nasib 3 Pemain Naturalisasi

Meski demikian, Zainudin Amali mengaku PSSI masih belum mengetahui keputusan FIFA terkait keikutsertaan timnas U-20 Indonesia usai pencabutan status tuan rumah.