Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persib Gagal Juara Liga 1 Usai Dikalahkan Persija, Luis Milla Minta Maaf

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 31 Maret 2023 | 23:20 WIB
David da Silva pada laga Persija vs Persib di Stadion Patriot, Jumat (31/3/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persib Bandung, Luis Milla, meminta maaf kepada Bobotoh usai Maung Bandung gagal menjadi juara Liga 1 2022/2023.

Kegagalan Persib meraih gelar juara Liga 1 2022/2023 karena dikalahkan oleh Persija Jakarta.

Persija menjamu Persib pada laga tunda pekan ke-28 Liga 1 2022/2023 di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, Jumat (31/3/2023).

Macan Kemayoran menang 2-0 atas Pangeran Biru lewat gol Riko Simanjuntak dan Michael Krmencik di masing-masing babak.

Kekalahan itu sekaligus membuat Persib gagal meraih gelar juara Liga 1 2022/2023.

Baca Juga: Dua Gol Persija Jakarta Bungkam Persib Bandung, PSM Makassar Juara Liga 1

Di satu sisi, PSM Makassar yang meraih gelar juara Liga 1 2022/2023 usai menekuk Madura United dengan skor 3-1 di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan, Jumat (31/3/2023).

"Pertama saya minta maaf kepada Bobotoh karena kami tidak bisa tampil yang terbaik pada malam ini," kata Luis Milla usai laga melawan Persija.

"Saya sebagai pelatih bertanggung jawab karena pemain kurang tampil baik," lanjutnya.

Mantan pelatih timnas Indonesia itu mengucapkan selamat kepada Persija yang berhasil menang.

Menurut Luis Milla, Persija tampil baik malam ini.

Baca Juga: Tendang Bench Pemain, Marc Klok Ngambek saat Ditarik Keluar di Laga Persija Jakarta Vs Persib Bandung

"Saya ucapkan selamat kepada Persija."

"Mereka sangat bagus dalam hal taktik."

"Mereka punya keinginan untuk menang dan ini akan menjadi koreksi kami kedepannya," tutup Luis Milla.

Usai kekalahan ini, Persib masih duduk di posisi kedua klasemen sementara Liga 1 2022/2023 dengan mengemas 59 poin.

Sementara Persija masih setia di peringkat ketiga dengan 57 poin.

Baca Juga: Persija Vs Persib - Rezaldi Hehanussa Mengaku Tahu Kekuatan Riko Simanjuntak

Persib masih menyisahkan tiga pertandingan lagi di Liga 1 2022/2023.

Marc Klok dkk akan menjamu Persis Solo, dan Persikabo 1973, serta bermain tandang melawan Persita Tangerang.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P