Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Timnas U-20 Indonesia dipastikan gagal berlaga di Piala Dunia U-20 2023.
Ini setelah FIFA mencabut Indonesia sebagai tuan rumah dalam ajang yang seharusnya digelar pada 20 Mei sampai 11 Juni 2023.
Kegagalan timnas U-20 Indonesia untuk tampil di Piala Dunia U-20 2023 membuat para pemain sedih dan kecewa.
Presiden RI, Joko Widodo, mencoba menghampiri para pemain timnas U-20 Indonesia di Stadion Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (1/4/2023).
Dalam kunjungan itu, Jokowi sapaan akrabnya terlihat banyak berdiskusi dengan pelatih timnas U-20 Indonesia, Shin Tae-yong.
Jokowi ingin mengetahui sikap para pemain timnas U-20 Indonesia usai batal tanding di Piala Dunia U-20 2023.
Baca Juga: Dito Ariotedjo Jadi Menpora Baru, 'Presiden Ingin Anak Muda tetapi Tidak Terlalu Muda'
Mantan Walikota Solo itu juga menanyakan persiapan timnas U-20 Indonesia untuk ke Piala Dunia U-20 2023 sebelum batal.
Mendengar dari Shin Tae-yong, Jokowi menyebutkan bahwa ternyata timnas U-20 Indonesia masih kurang skill dan fisik.
Shin Tae-yong memang terus memberikan porsi latihan tambahan kepada pemain timnas U-20 Indonesia untuk tampil di Piala Dunia U-20 2023 sebelum batal.
Bahkan rencananya timnas U-20 Indonesia akan menjalani pemusatan latihan (TC) tahap akhir di Korea Selatan pada 2-20 April 2023.
Sayangnya Piala Dunia U-20 2023 batal digelar di Indonesia.
Keinginan TC ke Korea Selatan juga tidak dilakukan.
Baca Juga: 3 Pemain Timnas U-20 Indonesia Mulai Gabung Latihan Skuad Besutan Indra Sjafri Tatap SEA Games 2023
"Coach Shin Tae-yong menyampaikan memang masih ada titik-titik lemah yang perlu diperbaiki di timnas U-20 Indonesia, terutama di sisi fisik dan sedikit sisi skill."
"Tetapi bahwa ada sebuah perbaikan yang sangat mendasar dari sisi skill."
"Sehingga persiapan mereka untuk masuk ke Piala Dunia U-20 2023, coach Shin Tae-yong menyampaikan sangat siap," ucap Jokowi belum lama ini.
Para pemain timnas U-20 Indonesia baru tahu kalau mereka gagal ke Piala Dunia U-20 2023 karena status tuan rumah dicabut FIFA.
Seharusnya langkah timnas U-20 Indonesia ke Piala Dunia U-20 2023 bisa saja didapatkan lewat jalur Piala Asia U-20 2023.
Sayangnya pada Piala Asia U-20 2023, timnas U-20 Indonesia gugur di babak penyisihan Grup A.
Baca Juga: 7 Pemain Timnas U-20 Indonesia Promosi ke Skuad SEA Games 2023, Marselino Ferdinan Ikut Gabung?
Muhammad Ferarri dkk kalah dari Irak, menang melawan Suriah, dan seri berjumpa tuan rumah Uzbekistan.
Jokowi juga menyampaikan bahwa ke depannya ia ingin memiliki tim yang dibangun sejak awal secara terus menerus dan berkepanjangan.
Sehingga nantinya, tim tersebut benar-benar siap berlaga di turnamen internasional.
"Pemain U-20 ini masih sangat mudah dan memiliki banyak kesempatan bermain."
"Bisa bermain di SEA Games, ASIAN Games, Piala AFF, dan Olimpiade 2024."
"Saya kira kesempatan itu masih panjang sehingga tadi saya sampaikan kepada mereka jangan patah semangat," tutup Jokowi.