Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memastikan bahwa ia akan tetap menjadi juru taktik tim Merah Putih.
Shin Tae-yong akan melanjutkan kerjanya di timnas Indonesia sampai kontraknya berakhir.
Kegagalan timnas U-20 Indonesia untuk tampil di Piala Dunia U-20 2023 mengundang pertanyaan kepada Shin Tae-yong.
Pelatih asal Korea Selatan itu apa akan tetap bersama skuad Garuda atau memilih mundur dari kursi pelatihnya.
Seperti diketahui, PSSI mendatangkan Shin Tae-yong pada akhir Desember 2019 untuk menggantikan Simon McMenemy.
Shin Tae-yong dikontrak dengan durasi empat tahun sampai Desember 2023.
Tujuan PSSI mendatangkan Shin Tae-yong untuk memegang timnas U-20 Indonesia yang akan tampil di Piala Dunia U-20.
Baca Juga: Gagal ke Piala Dunia U-20 2023, Timnas U-20 Indonesia Masih Lemah di Fisik dan Skill
Awalnya FIFA menunjuk Indonesia untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2021.
Sayangnya turnamen tersebut ditunda karena pandemi Covid-19.