Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Sebanyak 30 kontestan mundur dari babak utama Orleans Masters 2023, termasuk tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, dan ganda campuran Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.
Perubahan daftar kontestan terjadi jelang bergulirnya Orleans Masters 2023 di Palais des Sport, Prancis, mulai Selasa (4/4/2023).
Dalam pembaruan terakhir, tiga wakil Indonesia batal bertanding dalam turnamen bulu tangkis BWF World Tour Super 300 ini.
Mereka adalah Gregoria Mariska Tunjung (tunggal putri), Komang Ayu Cahya Dewi (tunggal putri), dan Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (ganda campuran).
Absennya pemenang Spain Masters itu sendiri sudah dikonfirmasi pelatih tunggal putri Merah Putih, Herli Djaenudin.
"Melihat kondisi yang kurang bagus, Gregoria akan mundur dari turnamen Orleans Masters," kata Herli.
"Yang ditakutkan kondisi pada bagian paha belakang kanan dan pinggangnya yang sekarang sudah mulai terasa sakit."
"Kami takut dan khawatir kalau dipaksakan malah bisa menjadi cedera yang lebih parah. Lebih baik diistirahatkan dan ditangani dokter dulu. Keputusan ini juga untuk persiapan pertandingan berikutnya, seperti Kejuaraan Asia di Dubai," ujar Herli.
Baca Juga: Transformasi Gregoria Mariska Tunjung Bikin PV Sindhu Takjub
Para pebulu tangkis Indonesia dijadwalkan akan melakoni satu turnamen pada bulan ini yakni Kejuaraan Asia yang digelarpada 25 hingga 30 April.
Adapun Praveen/Melati yang menjadi runner-up pada Orleans Masters setelah berpartisipasi dalam empat turnamen beruntun di Eropa.
Sementara tunggal putri Komang Ayu Cahya Dewi, yang seharusnya tampil pada babak kualifikasi, posisinya jadi digantikan pemain Jerman, Miranda Wilson.
Meski demikian, mundurnya sejumlah peserta juga memberikan keuntungan terhadap wakil Indonesia yang langsung lolos ke babak utama.
Mereka adalah Christian Adinata (tunggal putra) serta Amri Syahnawi/Winny Oktavina Kandow dan Adnan Maulana/Nita Violina Marwah (ganda campuran).
Baca Juga: Gelar Spain Masters 2023, Titik Balik Gregoria Mariska Tunjung
Pergantian Peserta pada Orleans Masters 2023 (Babak Utama)
Tunggal Putra
[1] Mark Caljouw (Belanda) -> Priyanshu Rajawat (India)
[2] Chico Aura Dwi Wardoyo (3) -> Jan Louda (Republik Ceko)
[3] Kantaphon Wangcharoen (Thailand/8) -> Soong Joo Ven (Malaysia)
[4] Ng Tze Yong (Malaysia/7) -> Kai Schaefer (Jerman)
[5] Arnauld Merkle (Prancis) -> Magnus Johannesen (Denmark)
[6] Ygor Coelho (Brasil) -> Christian Adinata
Tunggal Putri
[7] Gregoria Mariska Tunjung (3) -> Leonice Huet (Prancis)
[8] Mia Bliechfeldt (Denmark) -> Tanya Hemanth (India)
[9] Malvika Bansod (India) -> Tasnim Mir (India)
[10] Michelle Li (Kanada/4) -> Wen Yu Zhang (Kanada)
[11] Supanida Katethong (Thailand) -> Talia Ng (Kanada)
[12] Riko Gunji (Jepang) -> Thet Htar Thuzar (Myanmar)
[13] Busanan Ongbamrungphan (Thailand/2) -> Ashmita Chaliha (India)
Ganda Putra
[14] Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty (India/1) -> Joshua Magee/Paul Reynolds (Irlandia)
[15] Ruben Jille/Ties Van Der Lecq (Belanda) -> Shuntaro Mezaki/Haruya Nishida (Jepang)
[16] Nur Mohd Azriyn Ayub Azriyn/Low Juan Shen (Malaysia) -> Julien Maio/William Villeger (Prancis)
[17] Krishna Prasad Garaga/Vishnuvardhan Goud Panjala (India) -> Goh V Shem/Lim Khim Wah
[18] Bjarne Geiss/Jan Colin Voelker (Jerman) -> Rory Easton/Zach Russ
[19] Rasmus Kjaer/Frederik Sogaard (Denmark) -> Torjus Flaatten/Vegard Rikheim (Norwegia)
[20] Chaloempon Charoenkitamorn/Nathakarn Yordphaisong (Thailand) -> Ondrej Kral/Adam Mendrek (Republik Ceko)
Ganda Putri
[21] Francesca Corbeet/Allison Lee (Amerika Serikat) -> Dominika Kwasnik/Kornelia Marczak (Polandia)
[22] Katharina Fink/Yasmine Hamza (Italia) -> Malena Norrman/Lia Salehar (Swedia-Serbia)
[23] Julia Machpherson/Ciara Torrance (Skotlandia/8) -> Hsu Yin Hui/Lee Chih Chen (Taiwan)
[24] Lee Chia Hsin/Teng Chun Hsun (Taiwan) -> Tanisha Crasto/Ashwini Ponnaappa (India)
[25] Cheng Fang Hui/Du Yue (China) -> Paula Lynn Cao Hok/Lauren Lam (Amerika Serikat)
Ganda Campuran
[26] Thom Gicquel/Delphine Delrue (Prancis/1) -> Jesper Toft/Clara Graversen (Denmark)
[27] Mathias Thyrri/Amalie Magelund (Denmark) -> Adnan Maulana/Nita Violina Marwah
[28] Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari (3) -> Amri Syahnawi/Winny Oktavina Kandow
[29] Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (6)-> Rohan Kapoor/Reddy Sikki (India)
[30] Tan Kian Meng/Lai Pei Jing (Malaysia/2) -> Reddy B.Summeth (India)