Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kasus Justin Hubner dkk Mirip dengan Elkan Baggott, Gagal ke Piala Dunia U-20 tapi Langsung ke Timnas Indonesia Senior

By Abdul Rohman - Selasa, 4 April 2023 | 16:15 WIB
Dua calon pemain naturalisasi timnas U-20 Indonesia Ivar Jenner dan Justin Hubner saat berada di kantor PSSI, Senin (24/10/2022). (PSSI)

BOLASPORT.COM - Nasib tiga pemain keturunan yang diproyeksikan membela timnas U-20 Indonesia di Piala Dunia U-20 2023 bisa berkaca dengan Elkan Baggott usai FIFA mencabut status Indonesia sebagai tuan rumah dalam turnamen itu.

Ketiga nama yang dimaksud, Justin Hubner, Rafael Struick, dan Ivar Jenner.

Menurut pandangan Hamdan Hamedan, Justin Hubner Cs bisa promosi untuk memperkuat tim nasional di level senior.

Timnas Indonesia akan mengikuti Piala Asia 2023 yang direncanakan berlangsung di Qatar pada awal 2024.

Sebelumnya, Elkan Baggott juga gagal mentas bersama timnas U-20 Indonesia di Piala Dunia U-20 2021.

Karena, FIFA kala itu memutuskan menunda Piala Dunia U-20 2021 ke 2023 akibat pandemi Covid-19.

"Kan sekarang tentu pas kejadian itu (Piala Dunia U-20 2023 batal) ya sedih," ucap Hamdan Hamedan saat ditemui seusai serah terima jabatan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Dito Ariotedjo di Auditorium Kemenpora, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (4/4/2023).

Baca Juga: Resmi Dilantik Jadi Menpora. Dito Ariotedjo Sebut akan Ada Kabar Baik dari PSSI

"Tapi saya jelasin kaya status Elkan (Baggott)."

"Mereka bisa transisi (ke tim nasional level senior)," sambung mantan utusan PSSI tersebut.