Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Cedera yang dialami Joan Mir dan Marc Marquez secara bersamaan memaksa Repsol Honda harus kembali memutar otak pada awal musim 2023.
Harapan tinggi disematkan tim berlogo sayap tunggal itu di awal musim dengan duet pembalap juara dunia Marquez dan Mir.
Akan tetapi kesulitan masih berjanjut menimpa Honda yang pernah mendominasi MotoGP dengan menjuarai kategori konstruktor sebanyak delapan kali dalam kurun tahun 2011-2019.
Mereka kembali terancam tanpa dua pembalapnya andalan pada MotoGP Americas 2023 yang akan digelar tanggal 14 hingga 16 April mendatang.
Marquez mengalami cedera telapak kanannya usai menabrak Miguel Oliveira (CryptoData RNF) pada balapan pembuka MotoGP 2023 di Portugal.
Adapun Mir menderita cedera kepala usai terjatuh pada lomba Sprint GP Argentina kemarin.
Opsi kini tertuju pada pembalap penguji Honda, Stefan Bradl.
Bradl sendiri sudah sering menggantikan pembalap utama Honda sejak musim 2020.
Pembalap berusia 33 tahun itu pun menyatakan diri pasti akan terbang menuju Amerika Serikat.
Baca Juga: Bagnaia Nyaris Tanpa Perang Internal Lagi pada MotoGP Americas 2023
Selain pembalap penguji, dia juga merupakan seorang komentator pada kanal MotoGP di Jerman, Servus TV.
"Saya pasti akan terbang ke Texas karena saya akan bertugas di sana untuk ServusTV," ujar Bradl kepada Speedweek, dikutip BolaSport.com.
"Rencananya saya akan terbang dari Jerman ke Texas pada 13 April. Tapi jika saya digunakan sebagai pembalap pengganti untuk Honda, saya harus terbang langsung dari Spanyol ke Texas."
"Honda telah meminta hubungan ini sebagai tindakan pencegahan," ucap Bradl.
Meski begitu, Bradl masih menunggu keputusan tim medis terkait situasi pada Marquez dan Mir.
Bradl meyakini Mir kemungkinan akan berpartisipasi pada GP Americas mengingat cederanya yang tidak terlalu parah.
"Tapi tentu saja kami menunggu untuk melihat bagaimana situasi Marc dan Joan masih berkembang minggu ini dan bagaimana kondisi kesehatan mereka," tutur Bradl melanjutkan.
"Menurut informasi yang saya kumpulkan sendiri, Joan pasti akan membalap lagi di GP AS," ucap Bradl.
"Saya rasa cederanya (Mir) tidak terlalu parah sehingga ia harus absen di Texas."
"Dan dengan Marc, saya juga punya firasat bagus bahwa dia akan turun di Amerika," ujar juara dunia Moto2 tahun 2011 ini.
Baca Juga: Berkaca dari Insiden Marc Marquez, Test Rider Honda Anggap MotoGP Lebay
Jika Bradl akan membalap pada GP Americas, akan ada dua pembalap Jerman yang berada dalam satu grid sejak dimulainya era MotoGP pada tahun 2002 lalu.
Pembalap Jerman lainnya, Jonas Folger juga dipastikan akan mengaspal dengan menggantikan posisi pembalap GasGas Factory Racing Tech3, Pol Espargaro.
"Bagaimanapun, kita bisa melihat dua pembalap MotoGP Jerman di grid untuk pertama kalinya di GP Jerez," kata Bradl.
"Karena Jonas kemungkinan besar akan membalap untuk GASGAS lagi di sana, dan saya akan berkompetisi dengan Honda Test Team sebagai pembalap wildcard," ujar Bradl.
Baca Juga: Pengakuan dari Penemu Bakat Rossi dan Anekdot yang Satukan Bezzecchi dengan The Doctor