Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Para pemain timnas U-22 Indonesia dibatasi main media sosial jelang persiapan menghadapi SEA Games 2023.
Seperti diketahui, timnas U-22 Indonesia dipastikan bargabung dalam Grup A SEA Games 2023 Kamboja.
Rizky Ridho dan kawan-kawan bergabung dalam Grup A bersama tim tuan rumah Kamboja, Myanmar, Filipina, dan Timor Leste.
Jelang menghadapi ajang dua tahunan ini, tim asuhan Indra Sjafri telah memulai persiapan sejak 1 April 2023.
Baca Juga: Indra Sjafri Beberkan Cara Agar Timnas U-22 Indonesia Sukses Raih Medali Emas SEA Games 2023
Selama menjalani persiapan ini, skuad Garuda Muda diminta untuk tetap fokus menatap SEA Games 2023.
Manajer timnas U-22 Indonesia Sumardji bahkan membatasi para pemain dalam memainkan media sosial.
Hal ini disampaikan Sumardji saat memantau latihan timnas U-22 Indonesia di Lapangan B, Senayan, Jakarta, Rabu (5/4/2023).
Sumardji mengatakan kegiatan para pemain selama pemusatan latihan (TC) ini dipantau oleh tim.
Bahkan setelah TC dimulai, pria yang juga menjabat sebagai COO Bhayangkara FC itu mengatakan para pemain dibatasi untuk menggunakan media sosial.