Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Orleans Masters 2023 - Catatan Minimalis Ana/Tiwi Vs Lanny/Ribka

By Agung Kurniawan - Jumat, 7 April 2023 | 15:45 WIB
Ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi melaju ke perempat final Orleans Masters 2023 (PBSI)

BOLASPORT.COM - Duet Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi memiliki modal apik menuju derbi Indonesia pada perempat final Orleans Masters 2023.

Tim Merah-putih memastikan satu tempat semifinal Orleans Masters 2023 setelah dua wakil di ganda putri akan saling bentrok hari ini, Jumat (7/4/2023).

Ya, pasangan Ana/Tiwi dijadwalkan menghadapi Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto di Palais des Sports, Orleans, Prancis.

Sebagai unggulan teratas turnamen level super 300 ini, Ana/Tiwi tentu lebih diharapkan untuk memenangi laga.

Harapan itu kian berdasar tatkala pasangan ranking ke-20 dunia itu memiliki catatan apik saat berjumpa Lanny/Ribka.

Dalam pertemuan sebelumnya yang menjadi pertemuan pertama, Ana/Tiwi berhasil mengalahkan pasangan peringkat ke-42 dunia tersebut.

Momen itu terjadi pada Swiss Open 2023, Ana/Tiwi menang usai menjalani laga rubber game yang berdurasi selama 64 menit.

Berangkat dari catatan yang masih minimalis tersebut, Ana/Tiwi tentu ingin melanjutkan dominasi mereka atas Lanny/Ribka.

Di sisi lain, kekalahan pada babak pertama Swiss Open 2023 tersebut akan menjadi motivasi tersendiri bagi Lanny/Ribka untuk bisa revans.

Baca Juga: Jadwal Orleans Masters 2023 - Leo/Daniel Jalani Duel Unggulan, 1 Tiket Semifinal Milik Indonesia

Dok PP PBSI
Ganda putri Indonesia, Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto, setelah menjalani sesi latihan jelang Kejuaraan Beregu Campuran Asia 2023 pada Senin, 13 Februari 2023

Ribka Sugiarto berharap dalam pertemuan kali ini dia dan Lanny bisa lebih menikmati pertandingan dibandingkan sebelumnya.

"Di match dua minggu lalu di Swiss Open kan kami kalah sama mereka," ucap Ribka, dilansir BolaSport.com dari Antaranews.

"Jadi ya saya sama Lanny mau main lebih enjoy dan belajar dari permainan yang sebelumnya untuk bisa lebih baik lagi," imbuhnya.

Enjoy menjadi kunci bagi Ribka yang memang ingin menikmati setiap laga yang dijalani alih-alih berpikir lebih jauh.

Baca Juga: Hasil Orleans Masters 2023 - Dijegal pada Set Point, Pram/Yere Tumbang

"Harapannya pastinya ingin punya hasil yang bagus, membuktikan bisa juara tapi kami tak mau berpikir jauh-jauh dulu," ucap Ribka.

Lanny/Ribka sendiri melangkah ke perempat final Orleans Masters 2023 usai memenangi laga sengit melawan wakil Tuan Rumah.

Mereka membutuhkan tempo 68 menit sebelum menundukkan pasangan Margot Lambert/Anne Tran melalui rubber game.

"Di gim ketiga kami sempat ketinggalan, tapi saya sama Lanny juga tak mau menyerah begitu saja," ucap Ribka menjelaskan.

"Jadi, kami lebih fokus sama satu poin demi satu poinnya," tuturnya menambahkan.

Rangkaian pertandingan perempat final Orleans Masters 2023 sendiri akan bergulir mulai pukul 18.00 WIB.

Berikut rekor pertemuan antara Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi dan Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto

Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto 1-0

Swiss Open 2023 - Babak pertama
Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto 19-21, 21-13, 21-14

Baca Juga: Rekap Orleans Masters 2023 - Leo/Daniel Genapkan 8 Wakil Indonesia ke Perempat Final

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P