Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Orleans Masters 2023 - Kena Revans, Putri KW Gagal Pertahankan Gelar

By Delia Mustikasari - Jumat, 7 April 2023 | 19:50 WIB
Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani, saat berlaga di perempat final Swiss Open 2023, Jumat (24/3/2023). (PBSI)

BOLASPORT.COM - Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani, gagal melangkah ke semifinal Orleans Masters 2023.

Putri dikalahkan Yvonne Li (Jerman), dua gim langsung dengan skor 18-21, 12-21 pada pertandingan yang berlangsung di Palais des Sports, Prancis, Jumat (7/4/2023).

Partai ini merupakan pertemuan ulangan final Orleans Masters 2021. Saat itu, Putri keluar sebagai pemenang setelah melalui rubber game.

Li kali ini berhasil revans atas Putri sehingga skor kedua pemain menjadi imbang 1-1.

Jalannya pertandingan

Li mencetak angka lebih dulu 2-0. Putri mendekat 2-4.

Li menambah perolehan poin 5-2 setelah melalui reli panjang dengan Putri.

Keunggulan ini Li jaga hingga skor 7-2. Putri berusaha bangkit 6-9.

Namun, Li kembali menjauh 10-6 yang dibalas Putri dengan tambahan poin 9-10 setelah mencetak tiga poin beruntun.

Li yang sudah unggul, mengunci interval 11-9.

Selepas jeda interval, Putri mendekat 10-11 dan mencatat kedudukan imbang 11-11.

Putri lalu berbalik memimpin 12-11 dan 13-11.

Putri melanjutkan keunggulan 15-11. Li berusaha menipiskan jarak 15-16.

Putri lalu melanjutkan dengan memimpin 18-15. Li menambah perolehan poin 17-18.

Perebutan poin semakin ketat setelah Li menyamakan skor 18-18.

Baca Juga: Hasil Orleans Masters 2023 - Amri/Winny Jadi Korban Balas Dendam

Li mencetak dua poin untuk game point 20-18 dan merebut gim ini menjadi miliknya.

Pada gim kedua, Li unggul lebih dulu 1-0. Putri selanjutnya mencatat skor imbang 1-1.

Selanjutnya, kedua pemain bergantian mencetak poin hingga kedudukan 5-5.

Li lalu menjauh 7-5 setelah mencetak dua angka berturut-turut.

Li menipiskan jarak 6-7. Reli panjang mewarnai saat Putri mencatat skor imbang 7-7.

Putri berbalik unggul 8-7. Kedua pemain kembali terlibat aksi bergantian membukukan poin hingga kedudukan 9-9.

Li lalu menjauh 10-9 dan memimpin pada intervak 11-9.

Setelah interval, Li mendominasi laga dan membuka jarak 14-9.

Keunggulan ini Li lanjutkan hingga 16-9. Putri berusaha bangkit 10-16.

Namun, Li kembali menjauh 17-10. Putri mendekat 11-19.

Li yang sudah memegang kendali permainan, mencetak match point 20-11. Putri menahan laju Li 12-20 yang ditutup Li dengan kemenangan.

 Baca Juga: Hasil Orleans Masters 2023 - Adnan/Nita Tundukkan Peraih Perak Olimpiade asal Malaysia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P