Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Kedua tim ini akan bertarung melalui playoff untuk memperebutkan tiket tersebut.
Terkait hal ini, Direktur Utama PSM Makassar, Sadikin Aksa, menjelaskan jika jadwal laga playoff tersebut hingga saat ini masih belum diumumkan oleh PT LIB.
Hingga saat ini mereka masih menunggu lanjutan kabar terkait tiket Kualifikasi Liga Champions Asia tersebut.
Namun, PSM saat ini memilih fokus untuk menyelesaikan Liga 1 dengan maksimal.
Apalagi, satu laga masih tersisa yakni melawan Borneo FC pada 16 April mendatang.
"Kita fokus selesaikan liga, setelah itu kita akan mengatur strategi ke depan."
"Ada beberapa permintaan dari kami yang akan dikomunikasikan antara PT LIB dan PSSI."
"Intinya kami PSM Makassar dan Bali United menunggu," kata Sadikin Aksa dilansir BolaSport.com dari laman Tribun Timur.
Baca Juga: Asisten Pelatih PSM Sampaikan Kabar Baik dan Buruk usai Dipermak PSIS