Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil dan Klasemen Liga Italia - Penalti Paulo Dybala Bawa AS Roma Salip Inter dan AC Milan, Lazio Ulur Pesta Napoli

By Beri Bagja - Minggu, 9 April 2023 | 05:40 WIB
Paulo Dybala mencetak gol penalti untuk membawa AS Roma kalahkan Torino dan naik ke peringkat tiga klasemen Liga Italia 2022-2023. (VINCENZO PINTO/AFP)

BOLASPORT.COM - Gol tunggal Paulo Dybala melesatkan AS Roma ke peringkat tiga klasemen Liga Italia untuk menyalip Inter dan AC Milan, sedangkan kemenangan Lazio atas Juventus mengulur waktu pesta Napoli juara.

AS Roma meraih hasil positif dalam lanjutan Liga Italia pekan ke-29, Sabtu (8/4/2023).

Bertamu ke Stadion Olimpico Grande di Torino, anak asuh Jose Mourinho menang tipis 1-0.

Gol semata wayang diciptakan Paulo Dybala melalui eksekusi penalti di menit ke-8.

Wasit menunjuk titik putih setelah VAR menilai pemain Torino, Per Schuurs, melakukan handball.

Tendangan Dybala pun sukses menipu gerak kiper dan mengubah angka di papan skor.

Baca Juga: Hasil Liga Italia - Lazio Hajar Juventus 2-1, Pecah Telur setelah 4 tahun Berkat Sang Mantan

Kedudukan 1-0 buat AS Roma tak berubah sampai akhir pertandingan.

Pasukan Mourinho pun berhasil naik ke peringkat tiga klasemen dengan 53 poin.

Mereka mampu melompati duo Milan sekaligus yang meraih hasil mengecewakan sehari sebelumnya.

Inter Milan ditahan Salernitana 1-1 dan AC Milan diimbangi Empoli 0-0.

Posisi Inter lebih gawat karena mereka terlempar dari zona Liga Champions dengan menempati peringkat lima.

Nerazzurri juga rawan terjun lebih rendah ke luar zona antarklub Eropa dengan selisih cuma 3 poin dari Atalanta yang berada di bawahnya.

TIZIANA FABI/AFP
Sergej Milinkovic-Savic (tengah) merayakan golnya dalam duel Lazio vs Juventus pada lanjutan Liga Italia di Olimpico, Roma (8/4/2023).

AS Roma perlahan menempel rival sekotanya, Lazio, yang sukses menaklukkan Juventus 2-1 beberapa jam kemudian.

Gol-gol Sergej Milinkovic-Savic dan Mattia Zaccagni cuma terbalas sekali oleh Adrien Rabiot.

Kemenangan di Olimpico ini mematenkan posisi Lazio sebagai runner-up dengan 58 poin.

Baca Juga: Romelu Lukaku Ngelawak Lagi di Depan Gawang, Guillermo Ochoa Masuk Mode Kiper Dewa

Mereka masih terpaut 16 angka dari pemimpin tabel, Napoli.

Walau terlampau jauh, minimal Lazio bisa mengulur waktu pesta scudetto Napoli.

Victor Osimhen dkk tinggal butuh 12 angka lagi untuk menjadi juara secara matematis, itu pun dengan hitungan jika Lazio terus menang di 9 partai sisa.

I Partenopei sendiri melalui akhir pekan ini dengan kemenangan 2-1 atas Lecce.

Hasil Liga Italia

Salernitana 1-1 Inter Milan (Antonio Candreva 90'; Robin Gosens 6')

Lecce 1-2 Napoli (Federico Di Francesco 52'; Giovanni Di Lorenzo 18', Antonino Gallo 64'-b.d.)

AC Milan 0-0 Empoli

Udinese 2-2 Monza (Sandi Lovric 18', Beto 92'-pen.; Andrea Colpani 48', Nicolo Rovella 56')

Fiorentina 1-1 Spezia (Przemyslaw Frankowski 25'-b.d.; Mbala Nzola 32')

Atalanta 0-2 Bologna (Nicola Sansone 49', Riccardo Orsolini 86')

Sampdoria 2-3 Cremonese (Mehdi Leris 15', Sam Lammers 66'; Paolo Ghiglione 35', Luka Lochosvili 85', Leonardo Sernicola 95')

Torino 0-1 AS Roma (Paulo Dybala 8'-pen.)

Verona 2-1 Sassuolo (Federico Ceccherini 84', Adolfo Gaich 95'; Abdou Harroui 34')

Lazio 2-1 Juventus (Sergej Milinkovic-Savic 38', Mattia Zaccagni 53'; Adrien Rabiot 42')

Klasemen Liga Italia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P