Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memastikan jika FIFA mencabut Indonesia jadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 karena penolakan timnas U-20 Israel.
Sebelumnya, banyak isu beredar terkait keputusan ini.
Dalam rilis resminya, FIFA hanya mengumumkan pencoretan Indonesia karena keadaan terkini.
Namun, tidak secara jelas alasan pencoretan tersebut.
Banyak pihak yang menilai jika pencoretan ini karena ketidaksiapan Indonesia.
Salah satunya terkait infrastruktur stadion yang belum seusai standar FIFA.
Baca Juga: Media Israel Sebut Indonesia Negara Terbelakang, Ungkit Tragedi Kanjuruhan dan Aksi Berani 1958
Ketum PSSI Erick Thohir memastikan jika FIFA mencoret Indonesia karena penolakan timnas U-20 Israel.
Pasalnya, Indonesia dianggap tidak bisa menjamin keamanan bagi semua kontenstan di ajang ini.
Hal ini jadi pertimbangan FIFA untuk mencari tuan rumah baru.