Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Memasuki babak kedua ini, Arema FC mengubah permainan dan langsung melakukan serangan ke gawang Ernando Ari.
Bahkan pada menit ke-46, Muhammad Rafli langsung melakukan tendangan keras ke gawang Persebaya.
Baca Juga: Hadapi Persebaya di Stadion PTIK, Arema FC Tidak Berpikir Keuntungan
Tetapi, tendangan keras Rafli itu mampu ditepis begitu saja oleh Ernando Ari yang tampil gemilang dibawah gawang.
Tim asuhan Aji pada babak kedua ini lebih banyak bermain dibawah tekanan, bahkan hingga memasuki menit ke-51.
Ancaman terus diberikan oleh Arema FC baik dari tendangan pojok yang dilakukan Dendy Santoso dan peluang demi peluang yang terus diciptakan pemain Singo Edan.
Persebaya akhirnya mencoba menciptakan peluang demi peluang pada menit ke-58.
Tetapi, tendangan pojok yang mereka dapatkan pun tak mampu dimanfaatkan dengan baik, sehingga belum juga ada gol yang terjadi.
Hingga memasuki menit ke-63, tak juga ada perubahan di papan skor.
Laga big match ini tak cukup menarik dan membosankan hingga memasuki menit ke-68 tak juga ada perubahan.