Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Timnas U-22 Indonesia bermain imbang 1-1 dalam laga uji coba kontra Bhayangkara di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (11/4/2023).
Gol dari timnas U-22 Indonesia diciptakan oleh Titan Agung.
Sementara gol Bhayangkara FC dicetak Dendy Sulistyawan.
Pertandingan kedua tim berlangsung tertutup.
"Tim U-22 Indonesia menjalani laga uji coba kontra Bhayangkara FC dengan hasil imbang 1-1," tulis PSSI, Selasa (11/4/2023).
Baca Juga: Training Camp Timnas Indonesia di IKN Dilanjutkan Meski Dana dari FIFA Dicabut
"Terus berkembang, Garuda Indonesia," sambung PSSI.
Agenda uji coba ini dalam rangka mempersiapkan timnas U-22 Indonesia menatap SEA Games 2023.
Selanjutnya, timnas U-22 Indonesia masih akan menghadapi tiga partai uji coba.
Dua kali melawan Lebanon pada 14 dan 16 April mendatang.
Sementara satu laga uji coba lagi yang berlangsung pada 18 Maret 2023 masih dicarikan lawannya.
Baca Juga: BREAKING NEWS - Marc Marquez Absen pada MotoGP Americas 2023
Rangkaian uji coba tim besutan Indra Sjafri ini dalam rangka menatap SEA Games 2023 Kamboja.
SEA Games 2023 dijadwalkan berlangsung pada 5 sampai 17 Mei 2023.
Sementara untuk cabang olahraga sepak bola SEA Games 2023 mulai digulirkan per 29 April 2023.
Di SEA Games 2023, timnas U-22 Indonesia menempati Grup A bersama Kamboja, Myanmar, Filipina, dan Timor Leste.
Pada SEA Games 2023, timnas U-22 Indonesia mematok target medali emas.
Terakhir kali, timnas U-22 Indonesia menyabet medali emas pada SEA Games edisi 1991 Manila, Filipina.