Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pratama Arhan dan Marselino Ferdinan Dipastikan Gabung Timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2023

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 12 April 2023 | 06:15 WIB
Pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri (PSSI)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri, memastikan bahwa dua pemainnya yang berkarir di luar negeri akan bergabung bersama Garuda Muda di SEA Games 2023.

Kedua pemain timnas U-22 Indonesia itu adalah Marselino Ferdinan dan Pratama Arhan.

Indra Sjafri memastikan itu setelah pertandingan uji coba antara timnas U-22 Indonesia melawan Bhayangkara FC di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (11/4/2023).

Dalam laga tersebut, timnas U-22 Indonesia bermain imbang dengan skor 1-1 melawan Bhayangkara FC.

Sebelumnya Indra Sjafri mengatakan bahwa PSSI sudah berkoordinasi dengan klub Pratama Arhan yakni Tokyo Verdy.

Hasilnya, Tokyo Verdy melepas Pratama Arhan ke timnas U-22 Indonesia.

Baca Juga: Timnas U-22 Indonesia Vs Bhayangkara FC Berakhir Sama Kuat

Hal yang sama juga dirasakan oleh Marselino Ferdinan.

Klub asal Belgia, KMSK Deinze, memastikan akan melepas mantan pemain Persebaya Surabaya itu ke timnas U-22 Indonesia.

Meski begitu, Indra Sjafri belum bisa memastikan kapan Marselino Ferdinan dan Pratama Arhan bergabung.