Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih interim Chelsea, Frank Lampard, meminta para pemainnya untuk menunjukkan kebangkitan saat menghadapi Real Madrid di Liga Champions 2022-2023.
Chelsea akan melawat ke markas Real Madrid pada leg pertama perempat final Liga Champions 2022-2023.
Estadio Santiago Bernabeu akan menjadi tempat berlangsungnya pertandingan pada Rabu (12/4/2023) waktu setempat atau Kamis pukul 02.00 WIB.
Duel ini juga bisa menjadi pembuktian dari Frank Lampard sebagai pelatih sementara Chelsea.
Sang legenda klub bisa mewujudkan ambisi untuk mengakhiri rentetan hasil buruk The Blues.
Pada laga pertamanya usai kembali, Chelsea takluk 0-1 dari Wolverhampton Wanderers di Liga Inggris 2022-2023.
Lampard harus membuat tim kembali bergairah untuk meraih kemenangan demi mempermudah langkah ke semifinal Liga Champions.
Baca Juga: Hasil Liga Champions - Dua Gol di Babak Kedua Buka Peluang Inter Milan ke Semifinal
Menanggapi beban besar tersebut, Lampard menilai bahwa para pemain akan menunjukkan kualitas terbaiknya.
Menurunnya performa tim musim ini dianggap Lampard sebagai hal yang wajar dan meminta para pemain untuk tampil maksimal di sisa musim.
"Adalah hal yang normal dalam satu musim ketika sebuah klub seperti kami berada di bawah level yang diinginkan, karakternya akan dipertanyakan," ujar Lampard, dikutip BolaSport.com dari situs resmi Chelsea.
"Itu adalah salah satu hal pertama yang mungkin akan dipertanyakan pada saat mengalami kekalahan."
"Satu-satunya hal yang dapat dilakukan para pemain adalah membuktikannya di atas lapangan, di mana semua orang dapat melihatnya."
"Ada banyak pekerjaan yang kami lakukan di belakang layar saat latihan dan di sekitar ruang ganti, berbicara dengan para pemain."
Baca Juga: Hasil Liga Champions - Erling Haaland Cetak Rekor, Manchester City Habisi Bayern Muenchen
"Tugas saya adalah menyampaikan kepada mereka tentang perlunya berlatih di level tertentu."
"Mereka memiliki mentalitas di level tertentu, secara individu dan kelompok, selebihnya mereka harus menunjukkan kualitas di atas lapangan."
"Saya sama sekali tidak mempertanyakan fakta bahwa mereka memiliki banyak karakter di dalam tim."
"Ini karena saya telah melihat ruang ganti dan saya memahami sepak bola di mana ada karakter."
"Namun, terkadang para pemain bisa kehilangan kepercayaan diri dan itu bisa terlihat seperti kurangnya karakter," ujar Lampard lagi.
Soal kepemimpinan, Chelsea memang terlihat tak punya sosok tersebut secara vokal di atas lapangan.
Baca Juga: Seriusi Penyerang Pinggiran Arsenal, AC Milan Wajib Setor Rp570 Miliar
Faktor cederanya Thiago Silva sebagai kapten tim adalah kehilangan besar, tak hanya untuk jiwa kepemimpinannya, tetapi juga pengalaman.
Praktis posisi kapten diemban oleh N'Golo Kante, yang juga baru sembuh dari cedera usai menepi selama tujuh bulan.
Wajah-wajah baru yang ada di skuad Chelsea pun membuat Kante tampak segan untuk memimpin tim.
Namun, Lampard telah mengonfirmasi bahwa Thiago Silva akan terlibat dalam pertandingan Chelsea kontra Real Madrid.
Bek asal Brasil itu siap untuk diturunkan setelah pulih lebih cepat dari cedera ligamen yang dideritanya.
Good to hear from Frank Lampard saying Mason Mount, Thiago Silva & Ngolo Kante are all fit. pic.twitter.com/SO1GbzxOzx
— Frank Khalid OBE (@FrankKhalidUK) April 11, 2023