Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

MotoGP Americas 2023 - Stefan Bradl Pikul Beban Berat Lagi usai Gantikan Marc Marquez

By Nestri Y - Rabu, 12 April 2023 | 19:00 WIB
Pembalap penguji Honda, Stefan Bradl, akan menggantikan Marc Marquez pada MotoGP Americas 2023. (MOTOGP.COM)

BOLASPORT.COM - Pembalap penguji Honda, Stefan Bradl, akan menggantikan Marc Marquez pada MotoGP Americas 2023. Siap-siap bakal tanggung beban berat lagi.

Honda menunjuk Bradl sebagai pengganti Marquez untuk tampil pada seri balap yang akan dihelat di Circuit of The Americas (COTA), Austin, Texas, 14-16 April 2023.

Marquez terpaksa absen dari MotoGP Americas karena dinyatakan belum fit dalam pemulihan cederanya yang belum tuntas.

Juara dunia delapan kali itu tidak tampil sejak kecelakaan pada balapan MotoGP Portugal yang menyebabkan retak pada pangkal tulang ibu jari tangan kanannya.

"Pertama-tama, saya ingin mendoakan yang terbaik untuk pemulihan Marc," ungkap Bradl dalam rilis resmi tim Repsol Honda.

"Karena bagaimanapun, Honda masih membutuhkan sosoknya di lintasan," kata pembalap yang pernah menjadi juara dunia Moto2 itu.

Tugas menjadi pengganti Marquez dalam balapan di Austin memastikan pekan yang padat bagi Bradl.

Awal pekan ini, 10-11 April 2023, dia masih berada di Spanyol untuk melakukan pekerjaannya sebagai pembalap penguji dalam tes privat di Sirkuit Jerez.

Sesudah tes dia sudah harus menyeberang Samudra Atlantik agar siap saat latihan pertama MotoGP Americas digelar pada Jumat (14/4/2023).

Baca Juga: 2 Pawang COTA Absen pada MotoGP Americas 2023, Lahir Pemenang Baru?