Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Shin Tae-yong telah menjadi pelatih timnas Indonesia hampir selama empat tahun. Tetapi, apa sebenarnya yang membuat pelatih berusia 52 tahun itu tak bisa sesukses rekan senegaranya, yakni mantan pelatih Vietnam, Park Hang-seo?
Shin Tae-yong saat ini memang tengah menjadi sorotan.
Khususnya terkait masalah kontrak pelatih asal Korea Selatan itu untuk menukangi Skuad Garuda.
Shin Tae-yong sebelumnya menandatangani kontrak menjadi juru taktik timnas Indonesia pada Desember 2019.
Pada saat penandatanganan kontrak itu, jelas Shin Tae-yong disiapkan untuk menangani tim yang akan tampil di Piala Dunia U-20 2023.
Baca Juga: PSSI Kasih Target Tinggi ke Shin Tae-yong, Kalau Gagal Bagaimana?
Akan tetapi, setelah Indonesia dicoret sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023, nasib Shin Tae-yong pun menjadi pertanyaan besar.
Piala Dunia U-20 2023 batal berlangsung di Indonesia sehingga tugas utama Shin Tae-yong bisa dianggap sudah selesai.
Situasi ini pun membuat semua pihak mulai mengukur kinerja Shin Tae-yong selama menukangi timnas Indonesia.
Shin Tae-yong hampir empat tahun penuh menjadi pelatih timnas Indonesia sejak tanda tangan kontrak berlangsung.