Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-22 Indonesia, Indra Sjafri, mengungkapkan tanggal kedatangan Marselino Ferdinan bergabung ke skuad Garuda Muda untuk SEA Games 2023.
Kabar baik ini diungkapkan Indra Sjafri seusai menjalani laga uji coba antara timnas U-22 Indonesia vs Lebanon di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (14/4/2023).
Dalam laga ini, Tim Merah Putih menelan kekalahan 1-2 dari Lebanon.
Tiga gol bahkan dicetak semuanya oleh pemain timnas Lebanon.
Baca Juga: Pratama Arhan dan Marselino Ferdinan Dipastikan Gabung Timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2023
Satu gol timnas U-22 Indonesia tercipta melalui gol bunuh diri pemain Lebanon, Ali Al-Ridha, pada menit ke-83.
Sementara gol Lebanon tercipta lewat Muhammad Mahdi (89’) dan Muhammad Nasser (90+6').
Hasil ini memang mengecewakan untuk tim asuhan Indra Sjafri.
Akan tetapi, saat skuad Garuda Muda meraih hasil kurang memuaskan, kabar baik juga menghampiri timnas U-22 Indonesia yang bakal mendapatkan tambahan kekuatan.
Salah satu pemain andalan timnas Indonesia dari berbagai level usia, yakni Marselino Ferdinan, dipastikan segera bergabung.