Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Kemenangan lomba sprint pada seri ketiga MotoGP Americas 2023 belum cukup untuk membawa pembalap Ducati Lenovo, Francesco Bagnaia, kembali ke puncak klasemen MotoGP 2023.
Pecco Bagnaia kembali ke jalur kemenangan setelah menguasai lomba sprint yang digelar di Circuit of The Americas (COTA), Austin, Amerika Serikat, Sabtu (15/4/2023) waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.
Kemenangan ini sedikit membayar hasil buruk Bagnaia pada seri sebelumnya di Argentina di mana dia gagal podium di kedua sesi lomba.
"Sejujurnya saya lebih memilih lomba sprint di sini daripada di Argentina di mana saya mengalami kesulitan yang lebih besar," kata Bagnaia di depan podium.
"Saya start dengan baik, saya hanya mencoba tampil maksimal dan mendapatkan kecepatan saya dan itu cukup untuk membuka jarak."
"Kondisi hari ini cukup sulit karena cuaca yang panas sehingga lintasannya sangat licin saat pengereman."
"Akan tetapi saya senang dengan hasilnya. Kami harus fokus dengan balapan besok karena akan jauh lebih sulit," tambahnya.
Bagnaia mengemas 12 poin dari kemenangan keduanya pada lomba sprint musim ini. Kini sang juara bertahan telah mengoleksi 53 poin.
Meski begitu, poin dari lomba setengah durasi belum cukup memulihkan status Bagnaia sebagai pemuncak klasemen sementara.
Baca Juga: Hasil Sprint MotoGP Americas 2023 - Bagnaia Tak Tersentuh, Quartararo Jatuh