Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih PSM Makassar Ingin Putus Rekor Buruk Lawan Borneo FC demi Sempurnakan Pesta Juara

By Reno Kusdaroji - Minggu, 16 April 2023 | 13:30 WIB
Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares, saat menghadiri sesi jumpa pers setelah laga pekan ke-29 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Kamis (9/3/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares berambisi mengalahkan Borneo FC di laga pamungkas Liga 1 2022-2023 demi menyempurnakan gelar juara.

PSM Makassar dipastikan meraih gelar juara Liga 1 musim ini dengan raihan 72 poin dari 33 laga.

Mereka sudah tak terkejar oleh Persija Jakarta yang finis di posisi kedua dengan meraih 56 poin dari 34 laga.

Adapun PSM masih bisa menambah perolehan poin menjadi 75 jika berhasil mengalahkan Borneo FC pada laga terakhir musim ini.

Tim berjuluk Juku Eja itu dijadwalkan melawan Borneo FC pada pekan ke-34 musim ini di markas sementara mereka, Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, Minggu (16/4/2023).

Menurut Bernardo Tavares, kemenangan atas Borneo FC dapat menyempurnakan pesta perayaan gelar juara PSM Makassar di hadapan para pendukungnya.

Sebab, trofi Liga 1 2022-2023 akan dipersembahakan kepada PSM seusai laga melawan Borneo FC berakhir.

Selepas laga melawan Borneo FC, PSM akan merayakan juara Liga 1 bersama supporter yang berpusat di Lapangan Andi Makkasau, Parepare, Sulawesi Selatan.

Oleh karena itu, Bernardo Tavares menekankan kepada pemainnya untuk bermain lebih kuat jika ingin menang atas Borneo FC.

Baca Juga: Daftar Nominasi Penghargaan Liga 1 2022-2023 - Dominasi PSM, Persija, dan Persib