Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil dan Klasemen Liga Spanyol - Barcelona dan Real Madrid Cuma Beda 11 Poin

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Senin, 17 April 2023 | 04:45 WIB
Barcelona dan Real Madrid kini hanya berselisih 11 poin saja di klasemen sementara Liga Spanyol 2022-2023. (TWITTER.COM/FCBARCELONA_CAT)

BOLASPORT.COM - Barcelona dan Real Madrid kini hanya berbeda 11 poin saja di klasemen sementara Liga Spanyol 2022-2023.

Kepastian tersebut didapatkan lewat hasil pertandingan antara Getafe dan Barcelona.

Pada lanjutan pekan ke-29 Liga Spanyol 2022-2023, Barcelona bertandang ke markas Getafe di Stadion Alfonzo Perez, Minggu (16/4/2023) malam WIB.

Dalam laga yang berlangsung selama 2x45 menit tersebut, EL Barca gagal mencetak gol ke gawang Getafe.

Tampil dominan dengan penguasaan bola mencapai 67 persen, armada Xavi Hernandez tidak mampu menjebol gawang Getafe yang dikawal oleh David Soria.

Laga antara kedua tim pun harus berakhir dengan skor kacamata alias 0-0.

Alhasil, Barcelona harus puas kembali meraih satu poin dari lawatannya ke markas Getafe.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Laju Arsenal Melambat, Manchester City Kian Mendekat

OSCAR DEL POZO
Penyerang Barcelona, Robert Lewandowski, kembali gagal mencetak gol kali ini saat melawan Getafe dalam laga pekan ke-29 Liga Spanyol 2022-2023.

Itu menjadi hasil imbang kedua beruntun yang diraih oleh Barcelona di Liga Spanyol setelah pada pekan sebelumnya mereka juga melakukan hal yang sama.

Pada pekan sebelumnya, Barcelona juga bermain dengan skor kacamata melawan Girona.

Adapun tambahan satu poin dari lawatan di Alfonzo Perez membuat Barcelona kini hanya berjarak 11 poin saja dengan seteru abadinya, Real Madrid.

Barcelona masih menduduki peringkat pertama dengan koleksi 73 poin dari 29 laga, disusul Real Madrid dengan torehan 62 poin.

Kemenangan 2-0 atas Cadiz membuat pasukan Carlo Ancelotti kian mereduksi jarak mereka dengan El Barca di klasemen sementara Liga Spanyol.

Pada partai lainnya, rival sekota Real Madrid, Atletico Madrid, juga tetap menjaga jarak rapat dengan mereka.

Juara Liga Spanyol 2020-2021 tersebut sukses memetik angka penuh di Wanda Metropolitano kala menjamu Almeria, Minggu (16/4/2023) atau Senin dini hari WIB.

Baca Juga: Bangun Tembok di Depan Gawang, Xavi Hernandez Dekati 2 Rekor Jose Mourinho

CRISTINA QUICLER/AFP
Momen duel Antonio Ruediger dengan Theo Bongonda dalam laga pekan ke-29 Liga Spanyol 2022-2023 yang mempertemukan Real Madrid dan Cadiz.

Antoine Griezmann menjadi pahlawan kemenangan bagi Atletico lewat bracenya pada menit ke-5 dan 43'.

Adapun Almeria hanya bisa membalas satu gol lewat Leo Baptistao (37').

Tripoin di kandang sendiri membuat Atletico semakin mantap di peringkat ke-3 dengan koleksi 60 poin, hanya selisih 2 angka saja dengan Real Madrid.

Jornada ke-29 Liga Spanyol 2022-2023 pada Minggu (16/4/2023) atau Senin dini hari WIB ditutup dengan kemenangan 2-0 Sevilla atas Valencia.

Sevilla sukses mengamankan poin penuh di markas Valencia, Stadion Mestalla berkat gol-gol dari Loic Bade (55') dan Suso (75').

Hasil ini membuat Sevilla untuk sementara bertengger di peringkat ke-12 dengan membukukan 35 poin.

Sementara itu, El Che harus turun ke peringkat ke-18 alias memasuki zona degradasi lantaran hanya meraup 27 poin dari 29 laga.

Hasil pekan ke-29 Liga Spanyol 2022-2023 hingga Senin (17/4/2023) dini hari WIB seperti dikutip BolaSport.com dari laman resmi LaLiga:

  • Rayo Vallecano 2-1 Osasuna (Aridane Hernandez Umpierrez 40-bd, Isi Palazon 43'; Moi Gomez 66')
  • Villarreal 1-2 Real Valladolid (Etienne Capoue 74'; Selim Amallah 2', Jawad El Yamiq 34')
  • Athletic Club 2-0 Real Sociedad (Inaki Williams 33', 70')
  • Real Betis 3-1 Espanyol (Ayoze Oerez 27', Juan Miranda 34', William Carvalho 69'; Cesar Montes 48')
  • Cadiz 0-2 Real Madrid (Nacho Fernandez 72', Marco Asensio 76')
  • Girona 2-0 Elche (Valentin Castellanos 45', Oriol Romeu 70')
  • Getafe 0-0 Barcelona
  • Atletico Madrid 2-1 Almeria (Antoine Griezmann 5', 43'; Leo Baptistao 37')
  • Valencia 0-2 Sevilla (Loic Bade 55', Suso 75')

Klasemen sementara Liga Spanyol 2022-2023

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P