Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Victor Osimhen bakal dimainkan pada laga leg kedua perempat final Liga Champions kala Napoli menjamu AC Milan.
Hal tersebut dapat dikonfirmasi oleh pelatih Napoli, Luciano Spalletti.
Luciano Spalletti menyambut antusias kembalinya Victor Osimhen ke dalam skuad miliknya.
Peluang Victor Osimhen untuk tampil starter terbuka pada leg kedua perempat final Liga Champions 2022-2023.
Penyerang asal Nigeria tersebut sudah kembali bermain ketika Napoli menghadapi Hellas Verona dalam lanjutan laga Liga Italia pekan lalu.
Osimhen sempat bermain selama 20 menit ketika turun sebagai pemain pengganti.
Dirinya bahkan nyaris mencetak gol bagi Il Partenopei dengan sepakan yang menerpa tiang.
Baca Juga: Antony Dapat Sanjungan Erik ten Hag, Disebut Mirip Arjen Robben
Pada laga melawan AC Milan di leg pertama perempat final Liga Champions pekan lalu, Osimhen terpaksa absen akibat cedera pangkal paha.
Cedera tersebut memaksanya absen selama tiga pekan sehingga harus melihat Napoli takluk 0-1 dari AC Milan pada leg pertama babak 8 besar Liga Champions.
Satu gol ke gawang Napoli tersebut lahir dari Ismael Bennacer.
Oleh karena itu, pasukan Spalletti wajib menang minimal dengan selisih dua gol.
Ketiadaan Osimhen dalam skuad Napoli benar-benar terasa ketika berhadapan AC Milan.
Dua kali bertemu I Rossoneri tanpa pemain berusia 24 tahun tersebut, Napoli harus gigit jari karena semua berakhir dengan kekalahan.
"Dia akan menjadi starter melawan AC Milan," kata Spalletti seperti dikutip BolaSport.com dari Radio Kiss Kiss.
Baca Juga: Al Hilal Tak Takut dengan Cristiano Ronaldo, CR7 Tak Setajam Dulu
"Dia memiliki struktur di mana Anda bisa mengaragkan bola ke arahnya, atau ke ruang kosong, dan dia menahannya."
"Dia memiliki banyak kualitas."
"Dia memberikan ledakan antusiasme yang pantas dikaitkan dengan penggemar kami sekarang dan dia segera menunjukkan bahwa dia ada di dalam permainan."
"Dia membutuhkan 25 menit berlari untuk siap bermain pada hari Selasa."
"Jelas bahwa kita juga akan melihat para pemain dalam latihan," ujar Spalletti menambahkan.
Kehadiran Osimhen telah dinanti-nantikan oleh para pendukung Napoli.
Ketajamannya di lini depan menjadi salah satu faktor krusial bagi Napoli.
Baca Juga: Jadwal Liga Champions Pekan Ini - Bayern Muenchen Vs Man City, 1 Langkah Menuju Derbi Milan
Victor Osimhen tercatat telah mencetak 25 gol di semua ajang kompetitif musim ini.
Agresivitasnya di depan bakal menjadi senjata ampuh bagi Napoli saat menghadapi AC Milan dalam leg kedua perempat final Liga Champions di Stadion Diego Armando Maradona, Selasa (18/4/2023) atau Rabu pukul 02.00 WIB.