Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Update Transfer Liga 1 2022-2023 - Persija Paling Agresif, Bali United Cuci Gudang

By Sasongko Dwi Saputro - Rabu, 19 April 2023 | 06:15 WIB
Persija Jakarta mengikat Rizky Ridho dengan durasi kontrak selama tiga tahun ke depan. (PERSIJA JAKARTA)

BOLASPORT.COM - Rekap transfer klub-klub Liga 1 masih belum seagresif dalam dua hari pertama setelah kompetisi musim 2022-2023 usai.

Persija Jakarta jadi klub paling agresif sejauh ini di bursa transfer.

Dalam dua hari sejak Liga 1 2022-2023 tuntas, dua pemain sudah resmi didatangkan.

Dua pemain tersebut adalah Rizky Ridho dan Akbar Arjunsyah.

Sementara itu, Persija Jakarta belum ada tanda-tanda untuk melepas pemain sampai tulisan ini dirilis.

Sementara itu, belum ada juga kabar dari klub juara bertahan yaitu PSM Makassar.

PSM Makassar masih dalam periode euforia selebrasi juara Liga 1 2022-2023.

Hal yang sama juga dilakukan oleh tim peringkat ketiga musim 2022-2023 yaitu Persib Bandung.

Baca Juga: Jangan Ribut Lagi, PSSI Bicara Kapan Kick Off Liga 1 2023/2024 Digelar

Persib Bandung baru melepas satu pemainnya yaitu I Made Wirawan.