Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rahasia Sukses AC Milan Lolos ke Semifinal Liga Champions, Kunci dan Hentikan Pergerakan Victor Osimhen

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Rabu, 19 April 2023 | 19:15 WIB
Para pemain AC Milan merayakan keberhasilan mereka lolos ke babak semifinal Liga Champions 2022-2023 usai mengalahkan Napoli. (TWITTER.COM/SERIEA_EN)

BOLASPORT.COM - AC Milan ternyata punya rahasia tersendiri untuk bisa lolos ke semifinal Liga Champions, yakni dengan mengunci dan menghentikan pergerakan Victor Osimhen.

AC Milan berhasil mengalahkan Napoli dalam babak perempat final Liga Champions 2022-2023 dengan agregat 2-1.

Hasil tersebut sudah cukup untuk membantu AC Milan lolos ke babak semifinal Liga Champions musim ini.

Hasil tersebut tentu cukup mengejutkan mengingat Napoli merupakan salah satu tim terbaik Eropa pada musim ini.

Terlebih lagi, Napoli tidak terhentikan di ajang Liga Italia dan masih memuncaki klasemen dengan selisih poin yang sangat jauh.

Akan tetapi, AC Milan berhasil menghentikan keganasan I Partenopei di Liga Champions.

Rupanya, I Rossoneri memiliki rahasia sukses mereka sendiri untuk bisa lolos ke empat besar Liga Champions musim ini.

TWITTER.COM/ACMILAN
AC Milan sukses meraih satu tiket ke semifinal Liga Champions 2022-2023 usai menyingkirkan Napoli di perempat final dengan keunggulan agregat 2-1.

Baca Juga: Ancelotti Senang Real Madrid dan AC Milan Lolos, Siap Derbi Don Carlo di Final Liga Champions?

Rahasia sukses itu disampaikan langsung oleh pelatih AC Milan, Stefano Pioli.

Dalam wawancara dengan Sportmediaset setelah laga, Pioli menyampaikan strategi yang ia gunakan untuk mengalahkan Napoli.

Pelatih asal Italia itu mengaku bahwa tim asuhannya bermain lebih bertahan.

Tidak hanya bertahan, para pemain AC Milan diminta untuk benar-benar serius mengunci dan menghentikan pergerakan penyerang andalan Napoli, Victor Osimhen.

"Saya pikir keunggulan kecil 1-0 di leg pertama membantu kami di satu sisi dan memblokir kami di sisi lain," ujar Pioli.

"Kami memilih, mengingat Osimhen ada di sana, untuk bermain sedikit lebih ke dalam."

"Dan kami tidak memberinya ruang di mana dia bisa menghancurkan pertahanan kami," ucap Pioli melanjutkan.

Baca Juga: Luciano Spalletti Sebut 1 Penyebab Napoli Disingkirkan AC Milan di Liga Champions

Taktik Pioli ternyata berjalan dengan bagus pada pertandingan tersebut.

TWITTER @ACMILAN
Striker Napoli, Victor Osimhen, dalam laga melawan AC Milan di leg kedua babak perempat final Liga Champions, Selasa (18/4/2023) di Naples.

Osimhen berkali-kali harus langsung berhadapan dengan para pemain belakang AC Milan ketika mendapat bola di area pertahanan I Rossoneri.

Apabila penyerang asal Nigeria itu berada di sisi kiri pertahanan AC Milan, ia akan langsung diadang oleh Theo Hernandez.

Adapun ketika Osimhen berada di dalam kotak penalti, ia akan berhadapan dengan Simon Kjaer dan Fikayo Tomori.

Osimhen sebenarnya sempat lepas dari penjagaan para pemain belakang AC Milan dan sukses mencetak gol pada menit ke-90+3.

Namun, gol penyerang jangkung itu tidak mampu membuat Napoli menyamakan agregat.

Napoli tetap tersingkir dan AC Milan yang berhak lolos ke babak semifinal Liga Champions.

Baca Juga: Tembus Semifinal Liga Champions adalah Bukti AC Milan Tak Layak Dipandang Sebelah Mata

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P