Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

AS Roma Ukir 1 Prestasi Hebat di Eropa, Berhasil Kalahkan Manchester City dan Tempel Ketat Real Madrid

By Ivan Rahardianto - Sabtu, 22 April 2023 | 05:00 WIB
AS Roma berhasil mengukir 1 prestasi hebat di Eropa dan berhasil mengalahkan Manchester City dan Manchester United (TWITTER.COM/SQUAWKA_LIVE)

BOLASPORT.COM - AS Roma mengukir 1 prestasi hebat di Eropa dan berhasil mengalahkan Manchester City serta menempel ketat Real Madrid.

AS Roma bertanding melawan Feyenoord pada laga leg kedua perempat final Liga Europa 2022-2023.

Duel tersebut dihelat di Stadio Olimpico pada Kamis (20/4/2023) waktu setempat atau Jumat pukul 02.00 WIB.

Hasilnya, AS Roma berhasil mengalahkan Feyenoord dengan skor 4-1.

Empat gol kemenangan I Giallorossi dilesakkan oleh Leonardo Spinazzola (60'), Paulo Dybala (89'), Stephan El Shaarawy (101'), dan Lorenzo Pellegrini (109').

Dengan kemenangan tersebut, pasukan Jose Mourinho lolos ke semifinal usai unggul agregat 4-2.

Keberhasilan lolos ke babak empat besar menjadi prestasi tersendiri untuk AS Roma.

Baca Juga: AS Roma Lolos ke Semifinal Liga Europa, Paulo Dybala Puji Jose Mourinho Habis-habisan

Sebab, mereka kini menjadi tim nomor 2 yang paling banyak lolos ke semifinal di kompetisi Eropa sejak 2017.

Dalam laporan Sky Sport Italia yang dinukil BolaSport.com, AS Roma telah 4 kali maju ke fase tersebut di ajang Benua Biru.