Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Arti Selebrasi 'Pincang' Marselino Ferdinan setelah Cetak Gol Perdana bagi KMSK Deinze di Liga Belgia

By Lukman Adhi Kurniawan - Minggu, 23 April 2023 | 19:30 WIB
Rekan satu tim merayakan gol ketiga KMSK Deinze yang dicetak oleh Marselino Ferdinan kala hadapi Virton. Gol tersebut juga jadi penutup kemenangan Deinze dalam laga tersebut (KMSK Deinze)

BOLASPORT.COM - Gelandang KMSK Deinze, Marselino Ferdinan, akhirnya mencetak gol perdananya di divisi dua Liga Belgia (Challenger Pro League).

Marselino perlahan mulai mendapatkan tempat di klubnya tersebut.

Pada laga pekan ke-8 Playoff Degradasi Challenger Pro League, dia masuk pada babak kedua saat timnya berhadapan dengan Royal Excelsior Virton, Sabtu (22/4/2023).

Kesempatan dari pelatih ini tidak dia sia-siakan, Marselino sukses mencetak gol ketiga Deinze di laga tersebut pada menit ke-77.

Gol ini juga cukup berkelas, dia dari sisi kiri melakukan serangan setelah mendapatkan umpan datar.

Eksekusi mantan pemain Persebaya Surabaya ini cukup jitu, dia mengarahkan bola ke sisi kanan dan gagal dijangkau kiper lawan.

Laga ini berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan KMSK Deinze.

Sebelumnya, Marselino sebenarnya sudah mencetak gol bagi timnya tersebut.

Tepatnya saat laga uji coba melawan klub lokal di laga uji coba beberapa waktu lalu.

KMSK Deinze
Marselino Ferdinan saat cetak gol perdana untuk KMSK Deinze dalam laga lanjutan Challenger Pro League (Liga Kasta Kedua Belgia) melawan Virton pada Minggu (22/4/2023)

Terkait gol ini, Marselino Ferdinan mengaku sangat bersyukur bisa mencetak gol di Liga Belgia.

Menuruntnya, kepercayaan dari pelatih sukses dijawab dengan baik dengan penampilannya tersebut.

"Saya cukup bersyukur untuk gol perdana di tim."

"Terima kasih untuk pelatih yang sudah mendukung saya sampai saat ini dan akhirnya bisa mencetak gol."

"Terima kasih banyak," kata Marselino Ferdinan dalam wawancara kepada Playsia TV seusai laga.

Baca Juga: Sandy Walsh Ucapkan Selamat Usai Marselino Ferdinan Cetak Gol Pertama buat KMSK Deinze

Menariknya, pemain andalan timnas U-20 Indonesia ini melakukan selebrasi yang tidak biasa.

Dia terlihat berjakan pincang dengan memegangi bagian paha seperti orang kram.

Namun, Marselino menegaskan jika hal tersebut hanya selebrasi dan dia tidak cedera.

Dia terinspirasi dari pemain Real Madrid Rudiger yang sempat melakukan selebrasi tersebut.

"Saya lakukan aksi tersebut karena saya lihat di Instagram."

"Pemain Real Madrid Rudiger mencetak gol dan dia seperti sedikit cedera di bagian paha."

"Dia kemudian berdansa dan itu sebabnya saya meniru perayaan itu," ujarnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P