Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Seperti diketahui eks pelatih RB Leipzig dan Hoffenheim tersebut menerapkan strategi tiga dan atau empat pemain belakang selama kepelatihannya di Muenchen.
Namun, belakangan dirinya lebih kerap memainkan skema tiga bek dalam minggu-minggu terakhirnya di Allianz Arena.
Strategi tiga bek tersebut mirip dengan yang diperagakan oleh Thomas Tuchel saat melatih Chelsea sebelum dipecat pada September 2022.
Belum lagi Tuchel juga dinilai sosok yang keras kepala dan bebal, hal itu juga diyakini menular kepada Nagelsmann.
Baca Juga: Ada Andil Besar Wan-Bissaka di Balik Kelolosan Man United ke Final Piala FA
Fotokopi strategi dari Nagelsmann akan formula Tuchel itulah yang diduga membuat Chelsea ingin menjauhkan tim dari permainan tersebut.
Beberapa orang di Chelsea juga khawatir bahwa Nagelsmann diharapkan untuk dipekerjakan tanpa mengikuti proses yang benar.
Nagelsmann juga merasa hierarki Chelsea bakal membatasi pergerakannya di ruang ganti untuk meramu kesuksesannya.
Seiring Nagelsmann yang tidak diprioritaskan dan mengarahkan fokus ke Tottenham Hotspur, pilihan kini jatuh kepada Mauricio Pochettino.
Mauricio Pochettino menjadi kandidat yang terdepan untuk segera menukangi Chelsea.
Pembicaraan intens antara keduanya telah terjalin dalam satu minggu terakhir.
Tugas menjadi pelatih Chelsea jelas tidaklah mudah karena musim ini mereka masih berjuang di peringkat ke-11 Liga Inggris dan berpotensi turun kasta jika tidak menunjukkan grafik peningkatan performa.