Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-22 Indonesia Jangan Hanya Jadi Spesialis Runner-Up di SEA Games

By Lukman Adhi Kurniawan - Selasa, 25 April 2023 | 19:45 WIB
Pemain timnas U-22 Indonesia, Muhammad Ramadhan Sananta (kiri), sedang menguasa bola saat berlatih di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Rabu (19/4/2023) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pemain senior Persib Bandung, Dedi Kusnandar, berharap timnas U-22 Indonesia bisa meraih medali emas di SEA Games 2023.

Seperti diketahui, prestasi tersebut sudah lama tidak didapatkan oleh timnas Indonesia.

Terakhir kali medali emas bisa direbut Indonesia yakni pada 32 tahun lalu.

Pada SEA Games 2023, medali emas akan coba direbut kembali.

Baca Juga: Pratama Arhan Mengaku Masih Rasakan Sakit karena Cedera Jelang Laga Timnas U-22 Indonesia Vs Filipina

Dedi kusnandar berharap jika SEA Games edisi tahun ini harus jadi mometum untuk merebut medali emas.

Menurutnya, semua persiapan sudah dilakukan dan pemain-pemain yang ada saat ini bisa diandalkan.

“Pasti tiap tahunnya timnas punya target emas."

"Kita dengan perkembangan bola sekarang semakin maju,” kata Dedi Kusnandar dilansir BolaSport.com dari laman Kompas.com.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Gelandang Persib Bandung, Dedi Kusnandar, sedang merunduk istirahat seusai timnya kalah seusai laga pekan ke-24 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Selasa (14/2/2023).