Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Inter Milan Vs Juventus - Krisis Stok Penyerang, Allegri Bingung Tentukan Taktik

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Rabu, 26 April 2023 | 17:30 WIB
Gol penalti Romelu Lukaku selamatkan Inter Milan dari kekalahan lawan Juventus pada semifinal pertama Coppa Italia (4/4/2023). (MARCO BERTORELLO/AFP)

"Untuk sektor pertahanan, saya akan memutuskannya dengan Perin pasti akan bermain," kata Allegri, dikutip BolaSport.com dari Football Italia.

"Pergelangan kaki Vlahovic terkilir saat latihan, jadi kami akan mengevaluasinya, tetapi dia kemungkinan tidak akan tersedia dalam pertandingan."

"Kean pasti absen, kami berharap dia kembali dalam waktu sekitar sepuluh hari."

Baca Juga: Man City Vs Arsenal - Lawan Terpuruk, Guardiola Justru Semakin Takut

"Saya juga harus melihat apakah Milik telah pulih dari keletihannya pada pekan lalu.

"Jika tidak ada masalah, maka dia bakal bermain."

"Antara Milik, Chiesa dan Di Maria, saya akan memutuskan apakah ketiganya bisa bermain atau hanya dua pemain saja karena saya juga perlu pergantian pemain," tutur Allegri menambahkan.

Pertemuan perdana kedua tim dalam leg pertama semifinal Coppa Italia pada 5 April lalu sudah berlangsung panas.

Dalam laga yang berkesudahan 1-1 di Allianz Stadium itu, Juventus berhasil unggul lebih dulu melalui gol Cuadrado pada menit ke-83.

Namun, Inter Milan berhasil menyamakan skor di menit-menit akhir laga melalui sepakan penalti Romelu Lukaku (90+5').