Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Penilaian Marselino Ferdinan soal Filipina Jelang Bentrok Perdana Timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2023

By Metta Rahma Melati - Kamis, 27 April 2023 | 11:45 WIB
Pemain timnas Indonesia, Marselino Ferdinan menjalani debut bersama KMSK Deinze. (KMSK Deinze.)

BOLASPORT.COM - Gelandang timnas U-22 Indonesia, Marselino Ferdinan memberikan pandangannya soal Filipina menjelang laga perdana di SEA Games 2023.

Pada SEA Games 2023, timnas U-22 Indonesia tergabung dalam Grup A bersama tuan rumah Kamboja, Myanmar, Filipina, dan Timor Leste.

Timnas U-22 Indonesia akan melawan Filipina pada laga perdana Grup A SEA Games 2023 di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, pukul 16.00 WIB.

Marselino Ferdinan memberikan penilaian bahwa Filipina tak boleh dianggap enteng oleh timnas U-22 Indonesia.

"Filipina tidak bisa dianggap remeh juga meskipun sebagian besar mereka adalah (wajah) baru," kata Marselino Ferdinan, dilansir BolaSport.com dari laman PSSI.

Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1 - Cuci Gudang! Persebaya Lepas 9 Pemain, Leo Lelis, Alta Ballah, hingga Kiper Timnas Indonesia

Lebih lanjut, menurut pemain KMSK Deinze itu laga melawan Filipina menentukan pertandingan ke depannya Grup A.

"Apalagi pertandingan pertama adalah laga penting untuk melanjutkan ke laga selanjutnya," kata Marselino, dilansir BolaSport.com dari laman PSSI.

Ia juga menilai bahwa rekan-rekannya sudah siap melawan Filipina.

"Kondisi teman-teman saya lihat baik, lancar, dan kita siap lawan Filipina di laga pertama," kata mantan pemain Persebaya itu.