Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persebaya Pertahankan Paulo Victor, Kuota Pemain Asing Semakin Lengkap

By Arif Setiawan - Kamis, 27 April 2023 | 16:15 WIB
Striker asing Persebaya Surabaya, Paulo Victor (tengah), sedang melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga pekan ke-27 Liga 1 2022 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Selasa (28/2/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pemain asal Brasil, Paulo Victor tetap akan berseragam Persebaya Surabaya di Liga 1 2023-2024.

Kepastian ini dikabarkan langsung oleh Persebaya Surabaya melalui akun instagram resmi klub pada Kamis (27/4/2023).

Tim berjuluk Bajul Ijo itu tak menjelaskan secara detail terkait durasi perpanjangan kontrak yang diterima Paulo Victor.

Persebaya hanya menyebut bila pemain berposisi sebagai striker itu tetap membela tim pada musim depan.

Sebagai informasi, Paulo Victor bergabung dengan Persebaya pada paruh kedua Liga 1 2022/2023.

Pemain asal Brasil itu pun langsung membuktikan kualitasnya.

Dua gol dalam dua laga awal sukses diukir oleh Victor.

Namun, sayang penampilan pemain berusia 28 tahun itu bisa dikatakan kurang konsisten.

Secara total. Victor mengoleksi tujuh gol dari 15 laga.

Baca Juga: PSS Sleman Terus Lanjutkan Perburuan Pemain Baru

Catatan tersebut rupanya sudah mampu membuat Persebaya bersedia menyodorkan perpanjangan kontrak.

"PV stay, salam satu nyali."

"Setelah mencetak 7 gol dari 15 pertandingan di putaran kedua, Paulo Victor melanjutkan kebersamaan dengan Persebaya musim depan," tulis Persebaya, dilansir BolaSport.com dari instagram resmi klub.

Sementara itu, Persebaya sudah melepas sebanyak 10 pemain.

Persebaya mengumumkan kepergian empat pemain pada 26 April 2023.

Empat pemain yang dimaksud yakni ada Dida, Arizky Wahyu, Michael Rumere, dan Januar Eka.

Sehari setelahnya, Persebaya kembali melepas empat pemain.

Mereka adalah Leo Lelis, Alta Ballah, Satria Tama, dan Nufiandani.

Baca Juga: PSS Sleman Umumkan Pengganti Seto dan Jajaran Pelatih untuk Musim Liga 1 2023-2024

PERSIJA JAKARTA
Persija Jakarta mengikat Rizky Ridho dengan durasi kontrak selama tiga tahun ke depan.

Sedangkan dua nama lainnya yaitu Rizky Ridho dan Koko Ari.

Adapun Rizky Ridho kini resmi menjadi bagian dari Persija Jakarta.

Di sisi lain, slot pemain asing Persebaya sekarang sudah komplet.

Tiga nama merupakan pemain musim lalu yakni Sho Yamamoto, Ze Valenta dan Paulo Victor.

Lalu satu slot lagi akan diisi oleh Bruno Moreira yang kembali dipulangkan oleh Persebaya.

Meski begitu, Bruno belum diresmikan oleh Bajul Ijo.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P