Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Raphinha kabarnya siap-siap ditendang oleh Xavi Hernandez karena membuat ruang ganti Barcelona gaduh.
Barcelona benar-benar menghadapi berbagai masalah dalam beberapa musim terakhir.
Tidak hanya masalah keuangan, Barcelona baru-baru ini juga tengah mengalami permasalahan dengan para pemainnya.
Pemain yang dikabarkan tengah bermasalah di Barcelona adalah winger asal Brasil, Raphinha.
Raphinha memang tengah mencuri perhatian terkait sikapnya ketika diganti oleh pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, dalam pertandingan.
Terbaru adalah ketika Raphinha melakukan perbuatan tidak menyenangkan saat Barcelona menghadapi Getafe di ajang Liga Spanyol 2022-2023.
Raphinha ditarik oleh Xavi Hernandez pada menit ke-87.
Baca Juga: Urus Kembalinya Lionel Messi, Barcelona Adakan Pertemuan dengan Liga Spanyol
Namun, Raphinha tidak menunjukkan gestur yang positif usai ditarik oleh Xavi.
Raphinha malah memukul atap bangku cadangan dan menunjukkan ekspresi tidak suka.
Kemarahan eks bintang Leeds United itu pun tidak hanya sekali ini terjadi.
Sebelumnya, Raphinha juga pernah bertindak sama saat Barcelona bertemu Manchester United dalam ajang Liga Europa 2022-2023 yang berlangsung di Stadion Camp Nou pada Kamis (16/2/2023) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB.
Pada menit ke-83, Raphinha digantikan oleh Ferran Torres.
Raphinha tampak murka dan berkali-kali memukul kursi di hadapannya sebagai sasaran luapan emosi.
Ia juga sempat menendang tempat minum para pemain hingga membuat dirinya cedera.
Baca Juga: Gara-gara Ulah 2 Pemain Barcelona, Kepulangan Lionel Messi ke Camp Nou Terancam Gagal
Dilansir BolaSport.com dari Sportskeeda.com, berbagai sikap pesepak bola berusia 26 tahun tersebut rupanya membuat ruang ganti Barcelona gaduh.
Pasalnya, para pemain Barcelona mulai tidak suka dengan sikap Raphinha dan mulai tidak nyaman dengan keberadaannya.
Menurut data Transfermarkt yang dikutip BolaSport.com, Raphinha memang sudah bermain sebanyak 41 kali di berbagai kompetisi pada musim 2022-2023.
Akan tetapi, dari 41 pertandingan tersebut, Raphinha hanya mampu mencetak sembilan gol dan sembilan assist.
Padahal, Barcelona merekrut Raphinha pada musim panas 2022 dengan biaya yang tidak murah.
Uang senilai 58 juta euro atau setara dengan Rp953 miliar harus dikeluarkan oleh Barcelona untuk menebus Raphinha dari Leeds.
Xavi Hernandez pun mulai memikirkan opsi untuk menjual Raphinha pada bursa transfer musim panas 2023.
Penjualan Raphinha diharapkan mampu menurunkan margin gaji Blaugrana pada musim 2023-2024.
Raphinha juga akan digantikan oleh Ousmane Dembele yang dinilai tampil lebih memuaskan serta memiliki sikap lebih positif.