Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil dan Klasemen Liga Spanyol - Pembelian Terhebat Bursa Transfer Januari Senyum Lebar

By Septian Tambunan - Jumat, 28 April 2023 | 06:40 WIB
Striker Real Valladolid, Cyle Larin, melakukan selebrasi. Hasil dan klasemen Liga Spanyol terbaru membahas pembelian terhebat bursa transfer Januari 2023 yang senyum lebar. (TWITTER.COM/OPTAJOSE)

BOLASPORT.COM - Hasil dan klasemen Liga Spanyol terbaru membahas soal pembelian terhebat bursa transfer Januari 2023 yang tersenyum lebar.

Pekan ke-31 Liga Spanyol 2022-2023 sudah selesai bergulir pada Kamis (27/4/2023) waktu setempat atau Jumat dini hari WIB.

Barcelona dan Real Madrid kompak menelan pil pahit pada pekan ke-31 LaLiga.

Real Madrid lebih dulu takluk di kandang Girona.

Baca Juga: Hasil Coppa Italia - Klub Terhebat Nomor 5 Tantang Inter Milan di Final

Tak tanggung-tanggung, Girona melibas El Real 4-2.

Striker Girona, Valentin Castellanos, memborong empat gol ke gawang pasukan Carlo Ancelotti lewat lesakan pada menit ke-12, 24, 46, dan 62.

LLUIS GENE/AFP
Striker Girona, Valentin Castellanos, merayakan gol ke gawang Real Madrid dalam laga Liga Spanyol di Stadion Montilivi, Selasa (25/4/2023).

Castellanos menjadi pemain pertama yang sukses menciptakan empat gol ke gawang Real Madrid dalam satu pertandingan sejak Robert Lewandowski di Liga Champions pada 2013.

Sama seperti Real Madrid, Barcelona juga bertekuk lutut pada pekan ke-31 Liga Spanyol.

El Barca menyerah 1-2 di tangan Rayo Vallecano.

Rayo Vallecano berhasil menumbangkan Barcelona dan Real Madrid dalam semusim LaLiga untuk kedua kalinya dalam sejarah Vallecano setelah musim 1977-1978.

Saat itu, Vallecano untuk pertama kalinya beraksi di kompetisi kasta teratas Liga Spanyol.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Peluang Juara Manchester City Meroket ke 92,1 Persen, Arsenal dan Chelsea Berduka

PIERRE-PHILIPPE MARCOU/AFP
Para pemain Rayo Vallecano merayakan gol yang dicetak Fran Garcia ke gawang Barcelona dalam laga Liga Spanyol di Stadion Vallecas, Rabu (26/4/2023).

Kabar seru bukan cuma datang dari dua klub teratas di klasemen LaLiga.

Tim penghuni urutan 14, Real Valladolid, patut bangga karena mempunyai Cyle Larin.

Valladolid memang gagal membawa pulang poin dari rumah Valencia karena menyerang 1-2, tetapi Larin menorehkan prestasi.

Cyle Larin kini sudah mengukir enam gol sejak datang ke Real Valladolid pada 24 Januari 2023.

Striker asal Kanada ini menjadi pembelian terhebat bursa transfer Januari 2023 dari segi gol.

Dikutip BolaSport.com dari Opta Jose, sejajar dengan Ludovic Ajorque (Mainz) dan Cody Gakpo (Liverpool), Cyle Larin sekarang sudah membukukan total enam gol sehingga menjadi rekrutan paling produktif dari bursa transfer Januari 2023 di lima liga top Eropa musim ini.

Baca Juga: Tak Jadi Latih Chelsea, Julian Nagelsmann Diminta Membelot ke Tottenham Hotspur

BEN STANSALL/AFP
Para pemain Liverpool merayakan gol Cody Gakpo ke gawang West Ham United dalam laga Liga Inggris di Stadion London, Rabu (26/4/2023).

Berikut ini hasil dan klasemen Liga Spanyol 2022-2023 hingga pekan ke-31, Jumat (28/4/2023) pagi WIB:

Cadiz 0-1 Osasuna (Ruben Garcia 62')

Girona 4-2 Real Madrid (Valentin Castellanos 12', 24', 46', 62'; Vinicius Junior 34', Lucas Vazquez 85')

Real Betis 0-0 Real Sociedad

Atletico Madrid 3-1 Mallorca (Rodrigo De Paul 45+2', Alvaro Morata 47', Yannick Carrasco 77'; Matija Nastasic 20')

Getafe 1-2 Almeria (Borja Mayoral 71'; Luis Suarez 7', 58')

Celta Vigo 1-0 Elche (Joseph Aidoo 90')

Rayo Vallecano 2-1 Barcelona (Alvaro Garcia 19', Fran Garcia 53; Robert Lewandowski 83')

Valencia 2-1 Real Valladolid (Mouctar Diakhaby 60', Javi Guerra 90+3'; Cyle Larin 6')

Villarreal 4-2 Espanyol (Etienne Capoue 53', 90+2', Dani Parejo 63', Nicolas Jackson 80'; Javi Puado 45', Joselu 73')

Athletic Club 0-1 Sevilla (Lucas Ocampos 90+2'-pen)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P