Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Kejuaraan Asia 2023 - Dejan/Gloria Pastikan Medali Pertama Indonesia dari Duel Ketat

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Jumat, 28 April 2023 | 18:24 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja, pada babak pertama Kejuaraan Asia 2023 di Sheikh Rashid Bin Hamdan Indoor Hall, Al Nasr Club, Dubai, Uni Emirat Arab (25/4/2023). (PP PBSI)

Walau Dejan/Gloria kembali memimpin pada 17-16, wakil India membalikkan kedudukan lagi saat game point sebelum memaksakan laga berlanjut ke rubber game.

Pertandingan masih berjalan dengan sengit pada gim penentuan.

Dejan/Gloria unggul dua angka pada 8-6. Terkejar lawan saat skor 8-9, pasangan dengan akronim Deglo ini unggul tipis 11-10 pada interval.

Momentum bagus akhirnya didapatkan Dejan/Gloria ketika mereka bisa menciptakan keunggulan setelah skor sama kuat 15-15.

Lima poin beruntun dikemas Dejan/Gloria untuk merebut match point pada 20-15. Tidak ada balasan dari Kapoor/Reddy sampai wakil Indonesia memastikan kemenangan.

Pada semifinal Kejuaraan Asia 2023, Dejan/Gloria akan menghadapi pasangan kuda hitam dari China, Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin.

Baca Juga: Kejuaraan Asia 2023 - Urusan Karpet Selesai, Anthony Makin Dekati Podium

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P