Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Gelandang Barito Putera asal Filipina, Mike Ott memprediksi negaranya akan kesulitan menang atas Timnas U-22 Indonesia di laga perdana SEA Games 2023.
Mike Ott buka suara mengenai prediksi laga perdana SEA Games 2023 antara Timnas U-22 Indonesia Vs Filipina.
Gelandang 28 tahun tersebut memang punya kaitan khusus dengan laga Filipina Vs Indonesia.
Pertama karena Mike Ott merupakan pemain timnas Filipina saat ini dan kedua karena pada musim ini ia membela klub Liga 1, Barito Putera.
Mike Ott mengaku dalam hati kecilnya mendukung negaranya menang di laga perdana SEA Games 2023.
Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1 - Tak Sampai 24 Jam, Pemain Pertama Persib yang Hengkang Dipermanenkan PSIS
Akan tetapi di sisi lain, Ott juga sadar diri bila kekuatan timnas U-22 Indonesia di atas kertas lebih kuat dari Filipina.
Sehingga Pemain kelahiran Jerman itu menjagokan timnas U-22 Indonesia menang atas Filipina.
"Tentu saja saya berharap Filipina bisa memenangi pertandingan," kata Mike Ott seperti dikutip BolaSport.com dari Kompas.com.
"Namun, saya memprediksi Indonesia akan mengambil kemenangan pada laga ini," tambahnya.
Lebih lanjut Mike Ott juga menyelipkan doa untuk rekan setimnya di Barito Putera, Bagas Kaffa.
Menurutnya, Bagas Kaffa memiliki karakter yang sangat baik, bukan hanya sebagai pemain tetapi juga sebagai teman.
"Saya senang sekali dengan Bagas. Tidak hanya sebagai pesepak bola, tetapi sebagai teman, dia punya karakter yang sangat baik," kata Ott.
Baca Juga: Shin Tae-yong Dipastikan Fokus Latih Timnas U-23 Indonesia dan Senior Seusai SEA Games 2023 Berakhir
"Saya sangat yakin dia punya masa depan yang sangat baik," tambahnya.
Laga timnas U-22 Indonesia Vs Filipina akan berlangsung di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, pada Sabtu Sabtu (29/4/2023) sore WIB.
Pasukan Indra Sjafri dipastikan dalam kekuatan penuh karena semua pemain dalam keadaan fit dan tanpa cedera.
"SEA Games 2023 ini untuk saya adalah SEA Games yang kedua," ujar Indra Sjafri pada Jumat (28/4/2023).
"Kami datang ke sini dengan kekuatan 20 pemain sesuai regulasi dan kita siap berturnamen," tambahnya.
Usai melawan Filipina, Indonesia akan menjajal kekuatan Myanmar pada 4 Mei, Timor Leste (7 Mei), dan Kamboja (10 Mei).
Nantinya, dua tim teratas dari Grup A berhak mendapatkan tiket ke babak semifinal yang akan berlangsung pada 13 Mei.
Baca Juga: Roberto Firmino Mending Pikir-pikir Lagi sebelum Gabung Barcelona