Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dia menyebut bahwa bersama Honda dia tidak mendapatkan kepercayaan penuh dari para petinggi termasuk manajer tim Alberto Puig.
Melalui penurutan Pedrosa, presiden Honda Racing Corporation (HRC) Yoshihige Nomura kurang percaya dengannya karena faktor fisik.
Dengan tinggi yang dinilai kurang ideal, Pedrosa diragukan bisa memberikan umpan balik yang presisi untuk Marquez dan Lorenzo kala itu.
Alhasil, Honda pun akhirnya menunjuk pembalap asal Jerman yakni Stefan Bradl guna mengisi peran tersebut hingga saat ini.
"Sementara presiden HRC, Yoshishige Nomura, mengatakan bahwa dia tidak percaya dengan fisik saya," ucap Pedrosa menjelaskan.
"Saya diragukan bisa memberi arahan yang dibutuhkan pembalap saat ini, Marquez dan Lorenzo yang secara lebih besar dari saya."
"Mereka (Honda) menilai untuk peran ini lebih cocok diberikan kepada Stefan Bradl," tuturnya menambahkan.
Baca Juga: Hasil P1 MotoGP Spanyol 2023 - Kembalinya Alien Senior, Dani Pedrosa Cetak Waktu Lap Tercepat