Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ditanya Soal Peluang Liverpool Lolos ke Liga Champions, Juergen Klopp Singgung Man United dan Newcastle

By Raka Kisdiyatma Galih - Senin, 1 Mei 2023 | 08:15 WIB
Pelatih Liverpool, Juergen Klopp. (TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO)

BOLASPORT.COM - Pelatih Liverpool, Juergen Klopp, menyinggung Manchester United dan Newcastle United saat ditanya soal peluang timnya lolos ke Liga Champions musim depan.

Liverpool membuka kans untuk menembus posisi empat besar usai menang dramatis 4-3 atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-34 Liga Inggris 2022-2023 di Anfield, Minggu (30/4/2023).

Dibilang dramatis lantaran The Reds sebenarnya unggul tiga gol lebih dulu sebelum disamakan tim tamu hingga kembali unggul di waktu injury time.

Tiga gol Liverpool tersebut tercipta hanya dalam 15 menit lewat lesakan Curtis Jones (menit ke-3), Luis Diaz (5'), dan penalti Mohamed Salah (15').

Namun, penampilan Liverpool justru mengendur setelahnya.

Kondisi tersebut berhasil dimanfaatkan The Lilywhites untuk memperkecil kertertinggalan sebelum jeda, tepatnya pada menit ke-39, melalui tembakan voli Harry Kane.

Selepas turun minum, Tottenham Hotspur menambah agresivitas serangan mereka.

Baca Juga: Jadi Pahlawan Man City, Kompatriot Lionel Messi Pilih Puji Erling Haaland

PAUL ELLIS
Winger Liverpool, Luis Diaz, sukses membobol gawang Tottenham Hotspur dalam laga pekan ke-34 Liga Inggris 2022-2023.

Upaya tersebut membuahkan dua gol lewat Son Heung-min (77') dan Richarlison (90+3') sehingga membuat skor menjadi sama kuat 3-3.