Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Target Presiden Jokowi di SEA Games 2023 Beda dari Menpora

By Abdul Rohman - Selasa, 2 Mei 2023 | 11:00 WIB
Suasana pelepasan kontingen Indonesia untuk SEA Games 2023 di Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta, Selasa (2/5/2023) pagi. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Presiden Joko Widodo mematok target yang tidak main-main bagi tim Indonesia di SEA Games 2023 Kamboja.

Hal tersebut diungkapkan oleh Joko Widodo dalam acara pelepasan kontingen Indonesia ke SEA Games 2023 di Istana Negara, Jakarta Pusat, Selasa (2/5/2023).

Dalam keterangannya, Joko Widodo berharap prestasi Indonesia di SEA Games 2023 melebihi pencapaian SEA Games 2021 Vietnam.

Kala itu, Indonesia yang mengakhiri posisi di urutan ketiga mengumpulkan
69 medali emas, 91 perak, dan 81 perunggu.

Di SEA Games 2023 ini, Indonesia mengirimkan 599 atlet untuk berlaga pada 31 cabang olahraga (Cabor) dari 36 cabor yang dipertandingan.

Baca Juga: Jadwal SEA Games 2023 Grup A - Timnas U-22 Indonesia Bisa Jauh Tertinggal

"Hari ini saya akan melepas kontingen SEA Games ke-32 ke kamboja yang kita berangkatkan atletnya sebanyak 599 atlet, dan akan mengikuti 31 cabor," ucap pria yang akrab disapa Jokowi itu.

"Saya hanya pesan di Sea Games vietnam kita memperoleh 69 medali emas dan peringkat ke-3."

"Nah sekarang mestinya lebih dari itu (SEA Games 2021), saya minta emasnya di atas 69, peringkatnya juga di atas 3, pilihannya (peringkat) 1 atau 2," sambung mantan Gubernur DKI Jakarta itu.

Dikatakan Joko Widodo, target yang dibebankanya tidak lah mudah.