Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, akhirnya menghapus rumor terkait tenggat waktu yang diberikan oleh tim nasional Brasil.
Carlo Ancelotti kembali meluruskan rumor yang berkaitan dengan tawaran untuk menangani timnas Brasil.
Kekosongan posisi pelatih di timnas Brasil masih menjadi isu utama negara tersebut.
Tite meninggalkan posisi pelatih utama setelah gagal memenangi Piala Dunia 2022.
Setelah itu, Tim Samba baru menunjuk Ramon Menezes sebagai pelatih sementara.
Jelang akhir musim 2022-2023, Brasil mulai berani untuk mencari kandidat sebagai pelatih tetap.
Dalam pencarian tersebut, Carlo Ancelotti muncul sebagai nama yang paling sering disebut.
Ancelotti menukangi sejumlah pemain Brasil di Real Madrid dan hal tersebut termasuk ke dalam faktor pendukung.
Baca Juga: Lampard Sebut Chelsea Sulit Duplikasi Prestasi Terkini Arsenal
Akan tetapi, pelatih berjulukan Don Carlo tersebut masih terikat komitmen di level klub hingga 30 Juni 2024.
Kondisi ini tidak menggoyahkan Brasil yang masih setia menunggu jawaban Don Carlo atas penawaran mereka.
Tim Samba bahkan dikabarkan rela mengatur tenggat waktu agar Ancelotti mau berpikir secara jernih.
Mendengar rumor terbaru, Ancelotti buru-buru memberi tahu soal kebenaran yang ada.
“Saya tidak ingin membicarakan tentang masa depan,” kata Ancelotti seperti dilansir BolaSport.com dari Daily Mail.
“Jawaban saya hanya berita tentang tenggat waktu itu sangat tidak masuk akal,” ucap pelatih asal Italia tersebut.
Ancelotti menambahkan jika dia bahkan belum berbicara dengan tim lain selama ini.
Oleh karena itu, dia selalu mengernyitkan dahi setiap ada berita yang begitu detail.
Fokus Ancelotti saat ini tetap membawa Real Madrid menyapu bersih trofi yang tersisa.
Brasil memang siap menjadikannya sebagai kasus yang spesial jika dia menerima tawaran.
Selama ini, mereka belum pernah memiliki pelatih asing sehingga Ancelotti menjadi kasus yang spesial.
Namun. keinginan Brasil tidak bisa terwujud jika ketertarikan hanya berada pada satu pihak.
Ancelotti masih harus diyakinkan demi mau mengambil jabatan melatih tim nasional untuk pertama kalinya.
Yang menarik, timnas Brasil sebetulnya sangat jarang memakai jasa pelatih dari negara lain.
Sepanjang sejarah hanya ada tiga orang non-Brasil yang pernah menangani Selecao.
Mereka adalah Ramon Platero (Uruguay) pada 1925, Jorge Gomes de Lima (Portugal) pada 1944, dan Filpo Nunez (Argentina) pada 1965.