Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Voli SEA Games 2023 - Indonesia Hadapi Laga Sarat Gengsi Lawan Tuan Rumah

By Wahid Fahrur Annas - Jumat, 5 Mei 2023 | 23:00 WIB
Tim bola voli putra Indonesia saat menghadapi Singapura pada laga kedua Grup A SEA Games 2023 di Olympic Complex Indoor Main Hall, Phnom Penh, Kamboja, Kamis (4/5/2023). (LOUIS FIGO/NOC INDONESIA)

BOLASPORT.COM - Tim nasional bola voli putra Indonesia akan menjalani laga terakhir pada babak penyisihan grup SEA Games 2023.

Indonesia akan meladeni tantangan tim tuan rumah, Kamboja, pada sisa laga di Grup A yang digelar di Olympic Complex Indoor Main Hall, Sabtu (6/5/2023).

Kedua tim akan saling gebuk demi memperebutkan peringkat pertama pada babak penyisihan.

Baca Juga: Voli SEA Games 2023 - Indonesia Tatap Masa Depan di Ujian Pertama Lawan Kamboja

Di atas kertas, Indonesia jelas lebih diunggulkan dari Kamboja.

Pasalnya, Nizar Julfikar dkk. merupakan juara bertahan dari dua edisi terakhir SEA Games berkat raihan emas pada Filipina 2019 dan Vietnam 2021.

Meski demikian, Kamboja tak bisa dianggap sebelah mata begitu saja.

Kamboja menjelma menjadi kekuatan baru di bola voli Asia Tenggara. Mereka kini diperhitungkan bersama negara kuat lain seperti Indonesia, Thailand, dan Vietnam.

Pada pertemuan terakhir di semifinal SEA Games Vietnam tahun lalu, Kamboja menyulitkan Rivan Nurmulki dkk. dengan merebut satu set.

Indonesia akhirnya tetap menang walau kehilangan set ketiga. Skor akhir laga adalah 3-1 (25-18, 25-15, 22-25, 25-15).