Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Bantuan "orang dalam" bakal membuat Barcelona menjadi yang terdepan untuk menggaet bek Manchester City, Joao Cancelo.
Dua raksasa Liga Spanyol, Barcelona dan Real Madrid, sama-sama memiliki pekerjaan rumah besar jelang dibukanya bursa transfer musim panas 2023.
Pekerjaan rumah besar itu adalah mencari bek kanan anyar.
Barcelona tampak serius dalam memburu bek kanan baru lantaran tidak ingin mengorbankan dua bek tengah andalannya, Ronald Araujo dan Jules Kounde.
Baca Juga: Sihir Uang Al Nassr Tak Buat Senang, Ronaldo Diminta Pulang ke Real Madrid
Baik Araujo dan Kounde diketahui kerap kali dipasang sebagai bek kanan oleh Xavi Hernandez pada musim 2022-2023.
Sementara itu, Sergi Roberto dinilai sudah tidak mampu lagi berperan untuk pos bek kanan seiring usianya dan cedera yang membekapnya.
Dari pihak Real Madrid, mereka butuh sosok anyar di pos bek kanan karena tidak adanya pelapis sepadan dari Daniel Carvajal.
Carvajal merupakan pilihan utama Carlo Ancelotti untuk sektor pertahanan di sisi kanan.
Bek asal Spanyol tersebut tercatat sudah memainkan 24 laga di Liga Spanyol dengan total 39 pertandingan di lintas kompetisi.