Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Voli SEA Games 2023 - Indonesia Maju ke Semifinal Usai Taklukkan Myanmar

By Wahid Fahrur Annas - Kamis, 11 Mei 2023 | 13:10 WIB
Tim voli putri Indonesia melakukan selebrasi saat menghadapi Myanmar pada laga terakhir fase grup SEA Games 2023, Kamis (11/5/2023) (Youtube.com/VTVTheThao)

BOLASPORT.COM - Timnas voli putri Indonesia berhasil menutup laga babak penyisihan grup dengan kemenangan pada SEA Games 2023.

Indonesia tanpa ampun menumbangkan Myanmar pada laga terakhir fase grup A.

Bertanding di Olympic Sport Complex Indoor Main Hall, Phnom Penh, Kamis (11/5/2023) Tim merah putih menang 3-0 (25-9, 25-9, 25-15)

Sama seperti dua pertandingan sebelumnya, Alim Suseno tetap menurunkan skuad terbaiknya dengan Ratri Wulandari, Megawati Hangestri, Agustin Wulandhari, Tisya Amallya, Medi Yoku, Wilda, dan libero Yulis Indahyani.

Indonesia langsung membuka poin pertama lewat spike Ratri yang diarahkan ke area belakang permainan Myanmar.

Skor sempat sama saat servis Tisya menyangkut. Namun keunggulan kembali didapat lewat bola quick Agustin.

Ace bahkan sudah dicatatkan Ratri pada awal-awal set pertama untuk membawa Indonesia unggul dengan skor 8-1.

Bola servis masih belum berpindah dari Ratri pada 7 poin beruntun.

Kesalahan-kesalahan juga dilakukan pemain Myanmar saat ingin membangun serangan.

Wilda juga turut menyumbang poin lewat bola quick. Indonesia memimpin 10 angka pada 14-4.

Baca Juga: Jadwal Pertandingan Timnas Voli Pantai Indonesia pada SEA Games 2023

Ace juga dicatatkan Medi Yoku saat servisnya tak mampu diantisipasi lawan.

Indonesia semakin nyaman bermain dengan mengontrol jalannya pertandingan dengan unggul 17-4.

Kombinasi apik ditunjukkan Tisya dengan Wilda untuk mendulang poin lewat bola quick.

Kemenangan akhirnya diamankan tim merah putih dengan skor 25-9 lewat spike dari Medi Yoku.

Indonesia melanjutkan dominasinya atas Myanmar pada set kedua dengan skor 9-1, lagi-lagi Ratri mencatatkan ace.

Rentetan poin terhenti usai servis Ratri menabrak net. Namun begitu raihan angka kembali dilanjutkan hingga memimpin pada pertengahan set kedua.

Myanmar baru mencetak tiga angka saat Indonesia memimpin dengan skor 15-3.

Pergantian pemain pertama dilakukan Alim Suseno dengan memasukkan Hany Budiarti yang menggantikan Medi Yoku.

Rotasi terus dilakukan dengan memasukkan Aulia Suci dan Arneta Putri Amelian saat Indonesia unggul 18-4.

Sebuah ace juga dicetak Arneta yang semakin membawa Indonesia unggul jauh dengan skor 22-6.

Spike keras Megawati yang sempat berputar di atas net akhirnya menutup set kedua dengan kemenangan 25-9.

Baca Juga: Jadwal Voli SEA Games 2023 - Indonesia Vs Underdog, Sebelum Kembali Ditempa Ujian Berat

Pada awal set ketiga, Indonesia cukup kesulitan saat skor sama hingga 3-3. Namun setelah itu Wilda dkk kembali menjauh untuk memimpin 7-3.

Namun Myanmar mampu kembali mendekat pada 6-8. Beberapa kesalahan elementer dilakukan pemain Indonesia.

Meski demikian, tim putri merah putih mampu meningkatkan permainnya untuk kembali unggul jauh dengan skor 17-8.

Keunggulan tersebut tetap terjaga hingga akhir laga dengan skor 25-15, poin kemenangan didapat lewat Medi Yoku.

Hasil ini membuat Indonesia mengamankan posisi runner-up dengan koleksi enam poin untuk melaju ke semifinal.

Baca Juga: SEA Games 2023 - Dijuluki Monster Servis usai Bawa Timnas Voli Putra Indonesia Sabet Medali Emas, Farhan Halim: Banyak yang Lebih Bagus

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P