Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kata Pelatih Jepang Segrup dengan Timnas Indonesia di Piala Asia 2023, Anggap Sangat Sulit?

By Metta Rahma Melati - Jumat, 12 Mei 2023 | 10:50 WIB
Pelatih timnas Jepang, Hajime Moriyasu saat memberikan keterangan pers. (ALVINO HANAFI/DOK BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Jepang, Hajime Moriyasu buka suara soal hasil undian Piala Asia 2023. Di mana Jepang satu grup dengan timnas Indonesia.

Berdasarkan hasil undian yang digelar di Doha, Qatar pada Kamis (11/5/2023) malam WIB, Jepang masuk Grup D bersama timnas Indonesia, Irak, dan Vietnam.

Hajime Moriyasu pun memberikan tanggapannya terkait Grup D.

Pelatih 54 tahun itu menilai bahwa persaingan di Grup D akan sulit.

Ia pun memaparkan bahwa pelatih lawan telah mengenal timnya dengan baik.

"Saya pikir semua grup itu sulit," kata Hajime Moriyasu, dilansir BolaSport.com dari Soccer King.

"Tapi menurut saya kami berada di grup yang sangat sulit.

"Banyak pelatih dari negara lawan mengenal Jepang dengan baik.

"Jadi, saya pikir kami juga harus mengambil langkah dan mempersiapkan diri dengan baik," ujarnya.

Lebih ia mengisyaratkan tidak meremehkan tim mana pun.

Baca Juga: Rekor Timnas Indonesia di Piala Asia, Selalu Gigit Jari dalam 4 Edisi, Derita Kekalahan Paling Besar Lawan China

"Saya pikir kami harus mewaspadai semua tim," ujar Hajime Moriyasu.

"Dan setelah analisis menyeluruh, kami harus melakukan hal-hal agar kita dapat menunjukkan kekuatan kami dan menghilangkan kekuatan lawan," ujar mantan pemain timnas Jepang itu.

Piala Asia 2023 akan digelar di Qatar pada 12 Januari hingga 10 Februari 2024.

Pertandingan pertama Jepang akan melawan Vietnam pada 14 Januari 2024.

Laga kedua, Jepang melawan Irak pada 19 Januari 2024.

Terakhir, Jepang melawan timnas Indonesia pada 24 Januari.

Jepang adalah tim yang paling banyak meraih trofi Piala Asia.

Mereka menjuarai Piala Asia edisi 1992, 2000, 2004, dan 2011.

Pada Piala Asia sebelumnya edisi 2019, Jepang finis sebagai runner-up setelah kalah di final melawan Qatar.

Jepang kalah dari Qatar dengan skor 1-3.

Baca Juga: Kata Pelatih Vietnam soal Lawan Timnas U-22 Indonesia di Semifinal SEA Games 2023, Bakal Intens!

Satu gol Jepang dicetak oleh Minamino pada menit ke-69.

Tiga gol Qatar dicetak oleh Ali (12'), Hatem (27'), dan Ak. Afif (83' pen).

Sementara, timnas Indonesia belum pernah lolos dari fase grup dalam keikutsertaan di Piala Asia 1996, 2000, 2004, dan 2007.

Irak pernah menjuarai Piala Asia 2007.

Vietnam pernah mencapai tempat keempat pada edisi 1956 dan 1960, saat itu masih bernama Vietnam Selatan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P