Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Vietnam Bicara soal Rivalitas Timnas U-22 Indonesia, Sebut Seperti Jepang Vs Korea Selatan

By Wila Wildayanti - Jumat, 12 Mei 2023 | 20:45 WIB
Rizky Ridho, Indra Sjafri bersama pelatih timnas U-22 Vietnam Philippe Troussier dan pemain Quan Van Chuan (PSSI)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-22 Vietnam, Philippe Troussier berbicara soal rivalitas timnas U-22 Indonesia dan The Golden Stars yang masih terus memanas. Ia bahkan menyebut seperti pertemuan Jepang dan Korea Selatan.

Timnas U-22 Indonesia memang bakal menghadapi Vietnam dalam laga semifinal SEA Games 2023.

Skuad Garuda Muda menantang timnas U-22 Vietnam di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Sabtu (13/5/2023) pukul 16.00 WIB.

Jelang laga ini kedua tim pun mendapat perhatian banyak pecinta sepak bola khususnya suporter timnas U-22 Indonesia.

Baca Juga: Timnas U-22 Indonesia Vs Vietnam - Indra Sjafri Bicara Kesiapan dan Kondisi Pemain

Bagaimana tidak? Timnas Indonesia dari kelompok usia hingga senior selalu kesulitan menghadapi Vietnam.

Bahkan dalam ajang SEA Games saja, tim Merah Putih tercatat sebanyak tujuh kali menelan kekalahan dari Vietnam dalam 13 pertemuan.

Tim berjulukan The Golden Star itu lebih unggul saat melawan skuad Garuda Muda di ajang multievent dua tahunan ini.

Pertemuan terakhir timnas U-22 Indonesia dengan Vietnam mereka kalah telak 0-3 dalam babak penyisihan grup.

Mereka kalah 0-3 pada SEA Games 2021, saat itu skuad Garuda Muda ditangani Shin Tae-yong.

Sebelumnya pada SEA Games edisi 2019, Indonesia juga kalah dua kali dari Vietnam.

Tim yang ditukangi Indra Sjafri saat itu kalah pada penyisihan grup 1-2.

Kemudian Evan Dimas dan kawan-kawan kembali bertemu di final dan kalah 0-3 dari Vietnam.

Baca Juga: Skuad Timnas U-22 Indonesia Diminta Tahan Emosi Saat Lawan Vietnam

Catatan pertemuan burut timnas Indonesia vs Vietnam ini tak hanya terjadi di kelompok usia saja.

Namun, di tingkat senior pun timnas Indonesia sering dibuat kesulitan dengan Vietnam.

Situasi terus menerus yang terjadi seperti ini pun membuat timnas Indonesia dan Vietnam dinilai memiliki rivalitas yang tinggi.

Sebab pada ajang internasional apapun timnas Indonesia pasti akan bertemu dengan Vietnam.

Melihat rivalitas Indonesia vs Vietnam ini, Philippe Troussier mengaku tak bisa berbicara banyak.

Hal ini karena ia memang belum lama menukangi Vietnam.

Sehingga belum tahu banyak soal sepak bola Asia Tenggara.

“Saya tidak punya banyak pengalaman di Asia Tenggara,” ujar Philippe Troussier sebagaimana dilansir dari Zingnews, Jumat (12/5/2023).

Baca Juga: Timnas U-22 Indonesia atau Vietnam yang ke Final SEA Games 2023? Ini Kata Indra Sjafri

Meski mengaku belum tahu banyak soal sepak bola Asia Tenggara.

Ia mengaku sudah bisa merasakan bahwa pertandingan melawan timnas U-22 Indonesia akan berbeda.

Philippe Troussier menilai pertandingan Indonesia vs Vietnam bakal berlangsung dengan ketat.

Menurutnya rivalitas kedua tim akan kembali berbicara dalam pertandingan semifinal SEA Games 2023 nanti.

Sebab kedua tim sama-sama menargetkan kemenangan.

“Namun saya merasakan pentingnya pertandingan besok, dimana dua tim kuat akan bertemu,” kata Philippe.

Baca Juga: Indra Sjafri Buka Suara Soal Rivalitas Indonesia-Vietnam, Singgung Hasil Drawing Piala Asia 2023

Berbicara soal rivalitas Indonesia vs Vietnam, Philippe menilai bahwa keduanya memiliki sejarah tersendiri saat bertemu di ajang dua tahunan tersebut.

Untuk itu, ia menilai bahwa rivalitas keduanya ini bahkan seperti saat Jepang melawan Korea Selatan.

Seperti diketahui, Jepang dan Korea Selatan memiliki rivalitas yang abadi dalam bidang olahraga sepak bola maupun yang lainnya.

Melihat pertemuan Indonesia vs Vietnam juga, Philippe merasa bahwa rivalitas keduanya cukup tinggi sehingga seperti tim-tim besar di Eropa juga.

Baca Juga: Pelatih Thailand Berandai-andai Bertemu Vietnam Lagi di Final SEA Games 2023 

Meski begitu, Philippe menilai ini akan menjadi pertandingan bagus karena kedua tim pastinya bakal habis-habisan untuk bisa meraih kemenangan nantinya.

“Saya melihat ini sama seperti Jepang Vs Korea Selatan, Jerman Vs Inggris, atau melawan Prancis di Eropa,” tutur Philippe.

“Bagi saya ini pertandingan bagus,” pungkasnya.

Sementara itu, siapapun yang berhasil meraih kemenangan pada laga semifinal ini nantinya mereka yang berhak lolos ke final SEA Games 2023.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P