Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Argentina Dipastikan Batal Lawan Bangladesh di FIFA Matchday Juni Mendatang

By Wila Wildayanti - Jumat, 12 Mei 2023 | 23:23 WIB
Lionel Messi mengangkat trofi juara Piala Dunia 2022 usai timnas Argentina kalahkan timnas Prancis pada final di Lusail, Qatar (18/12/2022). (KIRILL KUDRYAVTSEV/AFP)

BOLASPORT.COM - Timnas Argentina dipastikan batal melawan Bangladesh dalam laga FIFA Matchday periode Juni 2023. Mereka batal karena permasalahan stadion yang belum siap menggelar pertandingan.

Seperti diketahui, Bangladesh menjadi salah satu negara yang memang menargetkan untuk bisa mendatangkan timnas Argentina pada FIFA Matchday Juni mendatang.

Bangladesh bahkan menjadi salah satu dari tujuh negara yang memang ingin mengaet dan mendatangkan Lionel Messi dan kawan-kawan.

Federasi Sepak Bola Argentina (AFA) memang sebelumnya telah menargetkan untuk menggelar tur ke Asia.

Baca Juga: SEA Games 2023 - Keisuke Honda Berpisah Setelah Ending Pahit, Kamboja CLBK dengan Pelatih Argentina

Setelah penyataannya itu terdapat tujuh negara yang ingin mendatangkan timnas Argentina yakni Indonesia, Jepang, Korea Selatan, Amerika, Australia, China, dan Bangladesh.

Beberapa negara memang masih berusaha mendatangkan tim Tango tersebut.

Salah satunya Bangladesh yang cukup serius ingin mendatangkan Lionel Messi dan kawan-kawan pada FIFA Matchday mendatang.

Keseriusan Federasi Sepak Bola Bangladesh bahkan mendapat dukungan dari pemerintah.

Namun, Federasi Bangladesh justru memberi kabar mengejutkan terkait timnas Argentina yang dipastikan batal datang.